Menhub Tawarkan Pengembangan Bandara Kertajati ke Abu Dhabi Airports

Indonesia jajaki kerja sama maskapai lokal dan UEA.

Menhub Tawarkan Pengembangan Bandara Kertajati ke Abu Dhabi Airports
Shutterstock/dendrobium_labs
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, menawarkan Abu Dhabi Airports, perusahaan pengelola bandara terbesar kedua di Uni Emirat Arab (UEA), untuk menjadi mitra strategis pengembangan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati.

Hal itu dia sampaikan saat bertemu dengan Menteri Energi dan Infrastruktur UEA, Suhail Mohammed Al Mazroei, dan Chief Executive Officer (CEO) Abu Dhabi Airports, Sheikh Mohammed, dalam kunjungan kerjanya ke Abu Dhabi, Sabtu (25/11).

“Setelah pertemuan ini kami berharap Abu Dhabi Airports menangkap peluang kerja sama untuk mengembangkan Bandara Kertajati, bersama dengan BIJB dan AP II selaku pengelola  bandara,” ujar Budi dikutip dari siaran resminya, Senin (27/11).

Bandara Kertajati merupakan bandara baru yang dibangun untuk menggantikan Bandara Husein Sastranegara di Bandung, Jawa Barat. 

“Secara grand design, Bandara Kertajati akan memiliki fasilitas cargo village, maintenance, repair, and overhaul (MRO), serta area komersial,” katanya.

Kerja sama antara maskapai Indonesia dan UEA

Budi lanjut mengatakan bahwa Kertajati diproyeksikan menjadi bandara terbesar kedua di Indonesia setelah Bandara Internasional Soekarno Hatta di Jakarta, yang memiliki pasar potensial untuk pariwisata, umroh dan haji, kargo, serta aerocity.

“Bandara Kertajati akan membuka peluang bagi mitra strategis untuk membeli saham dengan porsi maksimal 49 persen,” ujar Budi.

Dalam pertemuan tersebut, Budi bersama Suhail juga menjajaki peluang kerja sama antara maskapai Indonesia dan maskapai UEA, untuk membentuk joint venture demi melayani pasar penerbangan domestik.

Sementara itu, Suhail menyatakan ketertarikannya untuk berinvestasi dan menjajaki peluang kerja sama dengan Indonesia, baik itu pada bidang transportasi darat, laut, udara, serta kereta api.

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

IDN Channels

Most Popular

Israel Serang Gaza Usai Sepakat Gencatan Senjata, 101 Warga Tewas
Mengapa Nilai Tukar Rupiah Bisa Naik dan Turun? Ini Penyebabnya
Cara Menghitung Dana Pensiun Karyawan Swasta, Ini Simulasinya
Konsekuensi Denda Jika Telat Bayar Cicilan KPR, Bisa Disita
Investor Asing Hengkang dari Pasar Obligasi Asia pada Desember 2024
Cara Mengurus Sertifikat Tanah Hilang, Biaya, dan Prosedurnya