NEWS

10 Destinasi Wisata yang Dekat dengan Bandara Kertajati

Cocok untuk melepas penat setelah perjalanan panjang!

10 Destinasi Wisata yang Dekat dengan Bandara KertajatiBandara Kertajati (bijb.co.id)
24 April 2024
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Bandara Internasional Kertajati atau Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) terletak di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. 

Resmi beroperasi pada 29 Oktober 2023 lalu, bandara yang memiliki kapasitas sebanyak 5,6 juta penumpang per tahun ini diharapkan dapat mendongkrak perekonomian masyarakat di sekitarnya, terutama di bidang pariwisata.

Daerah Majalengka memiliki banyak potensi alam yang dapat dijadikan sebagai destinasi wisata.

Jika Anda akan melakukan keberangkatan atau kedatangan di sini, tidak ada salahnya untuk mengunjungi sejumlah destinasi wisata yang dekat Bandara Kertajati untuk sekadar melepas penat.

1. Cadas Gantung

Menikmati keindahan dari ketinggian Cadas Gantung (Google Maps)

Destinasi wisata yang dekat Bandara Kertajati adalah Cadas Gantung yang menawarkan pemandangan dari atas tebing.

Berada di ketinggian 500-700 MDPL, suasana di atas puncak bukit Cadas Gantung cocok untuk Anda yang sedang ingin mencari udara sejuk atau menikmati sunset.

Sebelum sampai ke atas tebing, Anda perlu sedikit berjalan kaki dengan medan yang cukup terjal.

Namun, semua lelah dan penat akan terbayarkan dengan keindahan yang disuguhkan Cadas Gantung.

2. Sanghyang Dora

Perbukitan di Sanghyang Dora (Instagram/annisaevril)

Related Topics