NEWS

5 Bencana Ekologi Terdahsyat, Menewaskan Ribuan Orang!

Berdampak pada semua makhluk hidup.

5 Bencana Ekologi Terdahsyat, Menewaskan Ribuan Orang!ilustrasi bencana ekologi (unsplash.com/Piermanuele Sberni)
24 February 2023

Tahukah Anda terdapat lima bencana ekologi terdahsyat di dunia yang menjadi mimpi buruk bagi seluruh Anda. Hal ini karena bencana tersebut akan menimbulkan kerugian secara menyeluruh, baik makhluk hidup maupun alam sekitarnya.

Seperti yang diketahui, ekologi adalah ilmu mengenai hubungan timbal balik makhluk hidup dengan lingkunganya. Jadi, bencana ekologi adalah bencana tersebut dapat membuat kerusakan hingga kerugian penderitaan yang bersifat ekologi. 

Baru-baru ini terjadi kecelakaan kereta api di Ohio, Amerika Serikat (6/2/2023). Insiden tersebut membuat bahan kimia berbahaya Vinyl Chloride tumpah dan menyebabkan makhluk hidup di air mati. Akan tetapi, kejadian tersebut bukanlah bencara ekologi paling terbesar.

Dikutip Ace Environmental, berikut ini lima bencana ekologi terdahsyat di dunia yang pernah ada. Simak selengkapnya!

1. Seveso Dioxin Cloud (10 Juli 1976)

Bencana ekologi terdahsyat di dunia adalah peristiwa Seveso Dioxin Cloud. Sebuah ledakan terjadi di Seveso, Italia Utara. Hal ini membuat sejumlah daerah di luar Milan diselimuti dengan kabut tebal dikosin.

Adapun korban dari kabut tebal tersebut membuat hewan peliharaan maupun liar menjadi sakit hingga tewas.

Empat hari setelahnya, efek baru dirasakan oleh manusia akibat pencemaran lingkungan tersebut. Efek tersebut beragam, mulai dari penglihatan kabur, luka yang menyakitkan atau chloracne, hingga mual. Butuh waktu berminggu-minggu sebelum akhirnya diizinkan untuk dievakuasi.

Saat pulang dari pengungsian, masyarakat mengumpulkan sisa-siwa hewan beserta tanah yang mengandung dioksin dalam jumlah besar dan menempatkannya dalam sebuah tangki raksasa.

2. Bhopal (2 Desember 1984)

Pada 2 Desember 1984, tepatnya dini hari, terjadi sebuah kecelakan di pabrik pestisida Union Carbide. Sebanyak 45 ton metil isosianat yang mematikan bocor dan berhamburan ke sekitar Bhopal, India.

Akibat dari insiden tersebut, hampir setengah juta penduduk mengalami efeknya, termasuk kematian ribuan korban dalam beberapa jam saja. Beberapa bulan setelahnya, 15 ribu orang meninggal dunia.

Kejadian ini menjadi kecelakaan industri terburuk dalam sejarah.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.