BUSINESS

JHL Collection: Manajemen dan SDM Jadi Kunci Keberlanjutan Bisnis

JHL Collection harus memitigasi tantangan bisnis masa depan.

JHL Collection: Manajemen dan SDM Jadi Kunci Keberlanjutan BisnisJHL Solitaire Gading Serpong/Dok. JHL Solitaire
26 July 2024

Jakarta, FORTUNE – Perusahaan properti perhotelan dan hospitality, JHL Collection, mengungkapkan bahwa pembenahan sistem manajemen dan sumber daya manusia (SDM) akan jadi fokus dan menjadi kunci memastikan Keberlanjutan bisnis.

Direktur Eksekutif JHL Collection, Satria Wei, mengungkapkan bahwa tahun ini adalah momentum yang tepat bagi JHL Collection untuk mengimprovisasi bisnis di industri hospitality Tanah Air. “Kalau properti seperti hotel ini adalah hardware-nya, maka manajemen dan SDM adalah software yang saya rasa perlu kami tingkatkan. Hal ini akan jadi aset besar untuk memperbesar demand power,” ujarnya kepada dalam wawancara eksklusif bersama Fortune Indonesia di JHL Solitaire, Gading Serpong, Kamis (25/7).

JHL Group yang menaungi JHL Collection, tidak hanya fokus pada keuntungan jangka pendek, tetapi juga pada pengembangan jangka panjang melalui investasi pada sumber daya manusia.

Perusahaan percaya bahwa dengan memberikan pendidikan dan pelatihan yang baik, perusahaan dapat menghasilkan karyawan yang lebih kompeten dan berdedikasi.

"Salah satu yang membuat saya sangat surprise adalah para pemilik usaha di JHL Group sangat concern ke pendidikan. Nah, ini menyenangkan, karena meskipun ini jadi tambahan pengeluaran biaya, tapi hal ini sejalan dengan tujuan peningkatan kualitas SDM yang diharapkan," ujar Satria.

JHL Group juga menyadari pentingnya sistem operasional yang efisien dan efektif untuk mengelola properti mereka. Mereka sedang dalam proses menciptakan sistem yang lebih terbuka untuk menerima peluang dari luar.

"Sekarang challenge-nya buat saya adalah kita mesti membenahi sistem, supaya kami lebih bisa membuka diri untuk menerima opportunity yang lain," katanya.

Ke depan, JHL Collection tidak hanya berfokus pada pasar lokal, tetapi juga akan memperluas ekspansi ke pasar Asia Tenggara dan Timur Tengah.

Sementara itu, saat ini perusahaan sudah merambah ke beberapa lokasi strategis seperti Bali, Gili Trawangan, sampai Sihanoukville di Kamboja. "Saya melihat di besaran Asia Tenggara sampai Timur Tengah, sebenarnya kesempatan kami untuk tumbuh ada di sana juga," ujar Satria.

Sebagai informasi, JHL Collection adalah entitas di bawah JHL Group yang mengelola sejumlah properti hospitality, seperti Hotel Bintang 5 JHL Solitaire, Hotel Bintang 4 Episode, Apartemen Service Herloom, JSI Resort Mega Mendung, Bogor, dan sejumlah jenama lainnya.

Tantangan

Direktur Eksekutif JHL Collection, Satria Wei.
Direktur Eksekutif JHL Collection, Satria Wei. (dok. JHL Group)

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.