BUSINESS

Kampanye Terbaru Bridgestone Hadirkan Program Special di GIIAS 2023

Kampanye #FromGeneratonToGeneration dari Bridgestone.

Kampanye Terbaru Bridgestone Hadirkan Program Special di GIIAS 2023Dok. Bridgestone Indonesia
18 August 2023

Jakarta, FORTUNE - PT Bridgestone Tire Indonesia (Bridgestone Indonesia), bagian dari Bridgestone Corporation kembali hadir pada event otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di ICE – BSD City, Tangerang pada 10-20 Agustus 2023. 

Partisipasi Bridgestone pada GIIAS 2023 kali ini mengusung tema #FromGenerationToGeneration, merayakan perjalanan lintas generasi Bridgestone dalam memberikan solusi terbaik bagi perjalanan masyarakat di Indonesia.

Marketing Director Bridgestone Indonesia, Masaki Abe, mengatakan event besar seperti GIIAS 2023 menjadi bagi Bridgestone Indonesia untuk semakin mendekatkan diri kepada publik.

“Untuk itulah kami memilih GIIAS sebagai kesempatan pertama dalam memperkenalkan kampanye terbaru kami, #FromGenerationToGeneration yang menunjukkan perjalanan panjang Bridgestone menjadi “solusi perjalanan” bagi masyarakat Indonesia dari generasi ke generasi,” ujarnya,

Merekam perjalanan di Bridgestone Heritage Gallery

Dok. Bridgestone Indonesia

Sejak tahun 1975, produk ban Bridgestone telah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari para pengguna kendaraan bermotor dan pecinta dunia otomotif di Indonesia. Ini menunjukkan eksistensi panjang Bridgestone dalam menjadi “solusi perjalanan” bagi masyarakat Indonesia. 

Melalui nilai-nilai utama yang dihadirkan seperti kenyamanan (comfort), stabilitas, dan keselamatan (safety) Bridgestone telah berhasil membangun keyakinan masyarakat Indonesia dari generasi ke generasi.

Sejalan dengan tema #FromGenerationToGeneration, Bridgestone menghadirkan Bridgestone Heritage Gallery, di mana pengunjung disuguhkan foto-foto yang menggambarkan perjalanan Bridgestone di Indonesia melalui pigura historical dari awal berdiri hingga saat ini. 

Heritages Tires Bridgestone

Dok. Bridgestone Indonesia

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.