FINANCE

Begini Cara Menghitung PPN dan Contohnya

Lengkap dengan rumus

Begini Cara Menghitung PPN dan Contohnyailustrasi menghitung pajak (pexels.com/olia danilevich)
26 November 2024

Pajak Pertambahan Nilai (Ppn) adalah pajak yang dikenakan pada konsumsi barang dan jasa. Hingga saat ini, tarif PPN yang berlaku sebesar 11 persen. Namun, tarif PPN akan naik menjadi 12 persen di tahun 2025.

Perhitungan atas PPN penting diketahui masyarakat. Hal tersebut bertujuan untuk melihat biaya barang atau jasa yang masuk dalam objek pajak PPN. 

Selain itu, hasil perhitungan bisa membantu perencanaan keuangan lebih baik.

Bagaimana cara menghitung PPN? Berikut rumus dan contoh perhitungannya yang bisa dipahami.

Rumus perhitungan PPN

Dalam menghitung PPN terutang, ketahui terlebih dahulu Dasar Pengenaan Pajak (DPP). Komponen perhitungan tersebut merupakan jumlah yang menjadi dasar untuk menghitung PPN yang harus dipungut kepada pembeli.

DPP meliputi harga jual, penggantian, nilai impor, nilai ekspor, atau nilai lain yang ditetapkan dengan Peraturan Menteri Keuangan. 

Berikut rumus dasar menghitung PPN berdasarkan DPP.

PPN = Tarif PPN x DPP

Cara menghitung PPN

Untuk membantu memahami perhitungan PPN, berikut contoh perhitungan PPN yang dapat disimak.

Contohnya, perusahaan A membeli barang dengan harga Rp20 juta (DPP) sehingga perhitungan PPN terutang, yaitu sebagai berikut:

PPN = 11 persen x Rp20 juta = Rp2,2 juta

Total pembelian barang = Rp20 juta + Rp2,2 juta = Rp22,2 juta

Jadi, biaya total yang harus dibayar perusahaan A adalah Rp22,2 juta

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.