FINANCE

Bank Neo Commerce salurkan pinjaman Rp50 Miliar ke Fintech 360Kredi

BNC juga salurkan pembiayaan ke 3 lembaga.

Bank Neo Commerce salurkan pinjaman Rp50 Miliar ke Fintech 360KrediIlustrasi Neobank (dok.bankneocommerce.co.id)
04 January 2024

Jakarta,FORTUNE - PT Bank Neo Commerce Tbk (BNC) menyalurkan pinjaman senilai Rp50 miliar ke perusahaan fintech P2P lending 360Kredi. Penyaluran tersebut melanjutkan kerja sama yang telah terjalin sejak tahun 2022 guna membantu masyarakat untuk mendapatkan akses pada pinjaman yang berkualitas.

“Sejak transformasinya menjadi bank dengan layanan digital, BNC menaruh perhatian yang besar untuk menjalin kerja sama strategis dengan beragam mitra. BNC merupakan bank dengan layanan digital yang menganut open ecosystem yang memungkinkan untuk bekerja sama dengan berbagai pihak untuk memajukan perekonomian di Indonesia dengan menggandeng berbagai pihak yang memiliki kesamaan tujuan,” kata Pejabat Sementara (Pjs.) PT Bank Neo Commerce, Tbk, Aditya Windarwo melalui keterangan resmi di Jakarta, Kamis (4/1).

BNC juga salurkan pembiayaan ke 3 lembaga

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.