FINANCE

Ini Jadwal Operasional BI dan Infrastruktur Bank Jelang Libur Lebaran

Ini jadwal layanan operasi moneter Rupiah dan valas.

Ini Jadwal Operasional BI dan Infrastruktur Bank Jelang Libur LebaranIlustrasi Bank Indonesia/ Shutterstock Harismoyo
10 April 2023

Jakarta, FORTUNE - Libur dan cuti bersama dalam rangka Hari Raya Idulfitri 1444 H/Tahun 2023 akan berlangsung cukup panjang dari 19 April 2023 hingga 25 April 2023. Hal tersebut sebagaimana tercatat dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 327 Tahun 2023, dan Nomor 1 Tahun 2023.

Untuk itu, Bank Indonesia (BI) mulai mengatur jadwal dan kegiatan operasional bank sentral dan layanan infrastruktur perbankan di musim libur lebaran tersebut.

“Selanjutnya, pelaksanaan kegiatan operasional perbankan menjadi pertimbangan dan kewenangan masing-masing bank,” kata Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono melalui keterangan resmi yang dikutip di Jakarta, Senin (10/4).

Ini jadwal layanan bank sentral

Ilustrasi Layanan BI-Fast/Nicepay.co.id

Erwin kembali menjelaskan, dalam rangka menyediakan infrastruktur bagi pelayanan kepentingan transaksi perbankan untuk masyarakat, Bank Indonesia menetapkan kegiatan operasional sebagai berikut.

Kegiatan Operasional Sistem Bank Indonesia Real Time Gross Settlement (BI-RTGS), Bank Indonesia Scripless Securities Settlement System (BI-SSSS), dan Bank Indonesia Electronic Trading Platform (BI-ETP) akan tidak beroperasi mulai 19-21 April 2023 dan 24-25 April 2023.

“Seluruh layanan penyelenggaraan Sistem BI-RTGS, BI-SSSS, dan BI-ETP ditiadakan atau tidak beroperasi,” jelas Erwin.

Kegiatan Operasional Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia (SKNBI) juga tidak beroperasi pada 19-21 April ​​2023 dan 24-25 April 2023. Sementara itu, kegiatan Operasional Bank Indonesia Fast Payment (BI-FAST) tetap dilaksanakan sesuai jadwal yang berlaku (beroperasi 24 jam 7 hari).​ Untuk layanan kas akan ditiadakan Pada 19 hingga 21 April ​2023 dan 24 s.d 25 April 2023.

Ini jadwal layanan transaksi operasi moneter Rupiah dan valas

Ilustrasi Bank Indonesia dalam Uang/Shutterstock E.S Nugraha

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.