LUXURY

Dijual Mulai 13 Juni, Ini Daftar Harga Tiket Konser Charlie Puth

Harga tiket konser Charlie Puth mulai Rp1,5 juta.

Dijual Mulai 13 Juni, Ini Daftar Harga Tiket Konser Charlie PuthDok. Instagram @charlieputh
09 June 2023

Jakarta, FORTUNE –  Harga tiket konser Charlie Puth di Jakarta membuat penasaran, sebab musisi dari Amerika Serikat itu akan mengadakan konser di Jakarta pada 8 Oktober mendatang.

Konser yang diberi judul "The Charlie Live Experience" akan diselenggarakan di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara.

Dalam pengumuman di media sosial, Jumat (9/6), PK Entertainment selaku promotor juga menyebut penjualan tiket akan digelar pada 13 Juni untuk artist presale, 15 Juni untuk BCA Presale, dan 16 Juni untuk penjualan secara publik.

Semua penjualan tiket konser Charlie Puth dilakukan mulai pukul 10.00 WIB dan tiket konser Charlie Puth di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, itu hanya dijual di charlieputhinjakarta.com.

Apabila Anda berminat untuk menonton konser Charlie Puth di Jakarta, berikut ini harga tiket konser selengkapnya.

Tiket konser Charlie Puth dibagi enam kelas

Dok. Instagram @pkentertainment.id

Konser Charlie Puth di Jakarta digadang akan meriah. Promotor membagi layout tempat duduk menjadi enam kelas tiket, yakni Green, Yellow, Festival, VIP, I'm With Charlie Package, dan Charlie's In My Head Experience.

Lokasi Festival akan berada persis di depan panggung, terletak di antara area yang diberi label "Green". Di belakang Festival yang berdiri sendiri, terdapat area VIP dan setelah itu diikuti oleh area dengan label "Yellow".

Untuk kategori I'm With Charlie Package, pembeli akan mendapatkan satu tiket festival, satu paket merchandise eksklusif VIP, satu tanda VIP, akses masuk lebih awal (early entry), dan akses awal untuk pembelian merchandise (early access).

Kategori paling istimewa, yakni Charlie's In My Head Experience. Untuk kategori ini pembeli akan mendapatkan satu tiket festival, akses ke pre-show, kesempatan untuk mendengarkan diskusi Charlie Puth tentang lagu, sesi tanya jawab dengan Charlie Puth.

Selain itu, mendapat satu paket merchandise eksklusif VIP, satu tanda VIP yang ditandatangani oleh Charlie Puth, akses masuk lebih awal (early entry), dan akses awal untuk pembelian merchandise (early access).

Daftar harga tiket konser Charlie Puth

Dok. Instagram @pkentertainment.id

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.