LUXURY

Sambut Kebangkitan Bisnis MICE, Westin MICE Showcase 2022 Digelar

Westin MICE Showcase 2022 perdana.

Sambut Kebangkitan Bisnis MICE, Westin MICE Showcase 2022 DigelarWestin MICE Showcase 2022/Dok. The Westin Surabaya
16 August 2022

Surabaya, FORTUNE - Menyambut kebangkitan bisnis Meetings, Incentives, Conferences, Exhibitions (MICE) di Indonesia, The Westin Surabaya memperkenalkan pameran MICE individual perdananya yang bertajuk “Westin MICE Showcase 2022” di The Westin Grand Ballroom and Convention Center, Surabaya. 

Event yang diselenggarakan pada 11 Agustus 2022 ini dihadiri oleh lebih dari 200 tamu undangan, dimeriahkan dengan berbagai acara mulai dari Opening Ceremony, Gala Dinner, dan Entertainment Show dari Live Orchestra, Musical Show, LED & Lighting Show hingga Fashion Show Parade.

Acara dibuka oleh LED & Lighting Show oleh Lasika, d’Factory dan Nuansa.Para tamu disuguhkan oleh permainan apik dari pertunjukan visual di The Westin Grand Ballroom, ditambah dengan iringan megah live orchestra dari David All Star Orchestra. Pertunjukan yang disuguhkan di atas panggung sepanjang 55 meter ini, memberi kesan pertama yang menakjubkan. Acara juga diisi dengan pertunjukan kolaborasi Live Musical Show dari Last Minute Dancers dan David All Star Orchestra.

Complex Director of Sales and Marketing The Westin Surabaya dan Four Points by Sheraton Surabaya, Pakuwon Indah, Reza Aryawarman,. menyampaikan Westin MICE Showcase 2022  perdana ini, diharapkan menjadi pemantik untuk para penyelenggara acara dari berbagai instansi untuk bersama-sama membangun kembali bisnis MICE menjadi semakin baik ke depannya.

 “Kami ingin menempatkan diri dan berkontribusi lebih dalam dunia pariwisata dan bisnis MICE Indonesia, khususnya di Surabaya. The Westin Surabaya, yang merupakan salah satu hotel bintang-5 terbaik di Jawa Timur, turut mendukung pertumbuhan ekonomi dan peran serta industri MICE, serta membantu menarik banyak investor lokal maupun asing untuk menyelenggarakan kegiatan MICE di Surabaya, serta Jawa Timur," katanya.

Momentum pemulihan ekonomi Jawa Timur

source_name

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.