MARKET

Pasar Bebas : Tujuan, Fungsi, Manfaat, Ciri, dan Dampaknya

Penjual dan pembeli bebas berbisnis tanpa ada intervensi.

Pasar Bebas : Tujuan, Fungsi, Manfaat, Ciri, dan DampaknyaIlustrasi Kapitalisasi Pasar. (Pixabay/Gerd Altmann)
10 March 2023

Jakarta, FORTUNE – Indonesia menerapkan pasar bebas, walaupun tidak secara menyeluruh. Pemerintah tidak melepas begitu saja semua komoditas ke pasar. Salah satu contohnya adalah harga listrik yang ditentukan oleh subsidi pemerintah.

Berbicara tentang pasar bebas, maka akan terkait penerapan prinsip ekonomi berdasarkan adanya hukum permintaan dan penawaran. Setiap keputusan dan aksi individu yang erat dengan jasa, barang, maupun uang, akan bersifat sukarela.

Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa pasar bebas adalah pasar tempat para penjual dan pembeli bebas memutuskan masalah perdagangan dan bisnisnya. Segala bentuk kebijakan tidak memiliki patokan atau paksaan dari pihak lain, termasuk pemerintah.

Untuk mengetahui lebih jauh tentang seluk-beluk pasar bebas, berikut rangkumannya sebagaimana bersumber dari laman accurate.id.

Tujuan pasar bebas

Berikut ini adalah beberapa tujuan diadakannya pasar bebas.

1. Meningkatkan pendapatan negara

Pasar bebas akan meningkatkan potensi perluasan pasar perdagangan sebuah negara. Dengan cakupan yang semakin luas, maka pendapatan negara pun berpotensi meningkat.

2. Meningkatkan perekonomian negara

Pendapatan negara yang meningkat, sudah tentu akan menaikkan tingkat perekonomian sebuah negara. Pasar bebas adalah sebuah peluang bagi sebuah negara untuk memenangi pasar internasional.

3. Memperluas pasar

Sistem perdagangan yang lebih terbuka ke banyak negara mampu memperluas konsumen pada suatu produk. Bahkan, produk dari barang atau jasa memiliki potensi untuk bisa lebih laku di negara lain daripada di negara asalnya.

4. Menciptakan Transfer of Technology

Pasar bebas akan menjadikan dunia seolah tanpa batas. Oleh karena itu, teknologi di negara-negara yang sudah maju berpeluang untuk dirasakan juga oleh negara lain yang belum memiliki teknologi maju.

5. Memenuhi kebutuhan dalam negeri

Dalam memenuhi kebutuhan dalam negeri, sebuah negara tidak selalu mendapatkan semuanya dari dalam negeri. Ada kalanya kebutuhan tersebut ada di luar negeri, pun adanya pasar bebas akan memudahkan proses pemenuhan kebutuhan ini.

Fungsi pasar bebas

Selain memiliki tujuan, perdagangan bebas juga memiliki sejumlah fungsi sebagai berikut.

  1. Fungsi utama perdagangan bebas adalah memberikan kebebasan pada masyarakat untuk bisa melakukan aktivitas ekonomi, khususnya dalam melakukan aktivitas ekspor dan impor barang.
  2. Memberikan informasi terkait harga dan kuantitas permintaan barang yang akan berdampak pada stabilitas harga barang.
  3. Perdagangan di pasar bebas juga dinilai mampu melahirkan tingkat penggunaan barang yang meningkat dengan diiringi faktor produksi yang makin efisien.

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.