MARKET

Pertumbuhan Pasar Kripto RI Beri Peluang Investor Institusi

Transaksi kripto per Oktober 2024 mencapai Rp475,13 triliun.

Pertumbuhan Pasar Kripto RI Beri Peluang Investor InstitusiIlustrasi aset kripto. Shutterstock/Chinnapong
29 November 2024

Fortune Recap

  • Total transaksi aset pasar kripto di Indonesia sejak Januari-Oktober 2024 mencapai Rp475,13 triliun, naik 352,89% secara tahunan.
  • Jumlah pelanggan aset kripto di Indonesia mencapai 21,63 juta dengan 716 ribu aktif bertransaksi melalui Pedagang Fisik Aset Kripto (PFAK) berlisensi.
  • Pajak dari transaksi aset kripto sejak 2022 hingga Oktober 2024 mencapai Rp942,88 miliar, menunjukkan potensi ekonomi besar dari sektor ini.
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) mencatat total transaksi aset Pasar Kripto di Indonesia sejak Januari-Oktober 2024 sebesar Rp475,13 triliun, naik 352,89 persen secara tahunan. Hal itu pun membuka pintu bagi masuknya para investor institusi berinvestasi.

Kepala Bappebti, Kasan, mengungkapkan pencapaian ini sejalan dengan melonjaknya pelanggan aset kripto di Indoensia, menjadi 21,63 juta pelanggan terdaftar, dengan 716 ribu di antaranya aktif bertransaksi melalui Pedagang Fisik Aset Kripto (PFAK) berlisensi.

“Hal ini membuktikan perdagangan aset kripto menjadi salah satu pilihan perdagangan yang diminati masyarakat,” katanya dalam keterangan, Kamis (28/11).

Dari sisi penerimaan negara, pajak dari transaksi aset kripto sejak 2022 hingga Oktober 2024 mencapai Rp942,88 miliar. Hal ini menunjukkan potensi ekonomi yang besar dari sektor ini. Dengan demikian, Indonesia pun semakin bisa memperkuat posisinya sebagai salah satu pasar krito terbesar di dunia.

Pertumbuhan bitcoin terpantau positif, di mana pada 22 November lalu mampu menyentuh rekor tertinggi harga Bitcoin (BTC) sebesar US$99.551, membuat peluang semakin terbuka bagi para investor institusi. Terbitnya Peraturan Bappebti (PerBa) Nomor 9 Tahun 2024, semakin membuka pintu bagi investor institusi untuk berinvestasi di pasar kripto Indonesia.

Dampak positif dan kewaspadaan

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.