MARKET

GOTO Jajaki Peluang Listing di Bursa Global Tahun Depan?

Goto akan fokus pada jalur cetak profitabilitas.

GOTO Jajaki Peluang Listing di Bursa Global Tahun Depan?Ilustrasi logo GoTo. (Shutterstock/Wirestock Creators)
08 December 2022

Jakarta, FORTUNE - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) menjajaki peluang dengan beberapa investor potensial, seiring dengan potensi masuk indeks saham global.

“Kami terus jalin hubungan dengan para calon investor potensial, khususnya menuju peluang masuknya GOTO ke indeks global pada paruh pertama 2023,” kata Presiden GoTo Gojek Tokopedia, Patrick Cao di paparan publik insidentil, Kamis (8/12).

Itu menyusul selesainya periode penguncian saham (lock up) GOTO pada 30 November 2022. Di momen itu, para investor lama yang masuk sebelum IPO dapat kesempatan mewujudkan keuntungan melalui penjualan saham. Yang akhirnya jadi salah satu pemberat laju saham.

Tak hanya itu, tren penurunan saham GOTO juga terjadi akibat dinamika ekonomi makro, kondisi pasar modal, persaingan, serta kinerja perseroan. Fluktuasi tak terelakkan, sama seperti perusahaan publik lain.

Patrick menambahkan, “[Penyebab lainnya yakni] berakhirnya masa investasi atau fund life bagi investor finansial, serta kebutuhan likuiditas di akhir tahun atau kebutuhan likuiditas lain.”

Adapun, sepanjang hari ini, saham GOTO terkoreksi lagi 6,54 persen ke level 100. Volume transaksinya mencapai 478,42 juta, dengan nilai transaksi Rp47,84 miliar dan frekuensi transaksi 13.084 kali.

Fokus cetak profitabilitas ke depan

GOTO catat saham di BEI. (GOTO)

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.