Cara Menolak Tawaran Pekerjaan Secara Profesional

Meski butuh, Anda berhak tolak tawaran kerja yang tak cocok.

Cara Menolak Tawaran Pekerjaan Secara Profesional
ilustrasi interview kerja (unsplash.com/Tim Gouw)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Menolak tawaran kerja merupakan hal lazim dalam proses melamar kerja. Hal itu bisa disebabkan banyak faktor, namun seperti apa cara menolak tawaran kerja secara profesional? 

Pekerjaan pada satu sisi bisa dipandang sebagai anugerah yang harus disyukuri. Namun, jika tawaran tersebut dirasa tak sesuai dengan keahlian, pengalaman, atau besara gaji yang Anda butuhkan, jangan ragu untuk menolaknya secara profesional.

Menolak sebuah pekerjaan bukanlah sesuatu yang mudah bagi sebagian orang. Oleh karena itu, Anda pelu mengetahui beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menolak tawaran kerja, tanpa harus berakhir dengan rasa bersalah atau takut. Berikut ini, Fortune Indonesia akan mengulasnya bagi Anda, karena menolak tawaran kerja bisa dilakukan dengan lebih profesional.

1. Awali dengan terima kasih

Mulailah penolakan dengan ucapan terima kasih. Hal ini juga merupakan bagian dari rasa syukur atas peluang yang diberikan pada Anda, dari penyedia kerja atau perusahaan yang menawarkan. Apresiasi adalah sebuah ungkapan terbaik yang bisa diberikan berkaitan dengan tawaran ini.

Cara ini juga bisa menjaga hubungan baik Anda dengan pihak perusahaan pemberi kerja. Tidak menutup kemungkinan Anda bisa tetap jadi salah satu kandidat yang jadi sasaran tawaran lainnya.

2. Berikan alasan yang jelas

Penjelasan yang jujur dan gambling sebenarnya sudah cukup untuk mengungkapkan penolakan dengan cara yang profesional. Bagaimanapun juga, pekerjaan adalah sebuah pilihan bagi Anda. Namun, Anda perlu menjelaskan peolakan tersebut memiliki dasar dan alasan yang kuat.

Beberapa hal yang biasanya jadi alasan penolakan, misalnya: posisi yang ditawarkan tidak sesuai keahlian dan CV Anda, gaji dan benefit yang ditawarkan belum sesuai dengan kebutuhan Anda, atau sudah ada tawaran lain yang lebih dulu Anda terima.

3. Sampaikan secara efektif dan profesional

Rasa tidak enak menolak seringkali membuat Anda mencari alasan dan menyampaikannya dengan berbelit-belit. Hindari hal ini!. Memberikan detail yang tidak relevan atau berlebihan malah akan membuat Anda terlihat tidak profesional.

Misalnya, jika alasan Anda menolak karena posisi yang ditawarkan tidak sesuai dengan tujuan karier, maka tidak perlu menyebutkan secara detail seperti apa tujuan karier Anda ke depan atau alasan mengapa Anda mengambil jalur karier tersebut.

4. Bersikap terbuka dan jalin komunikasi

Tunjukan sikap positif dan menyatakan niat ingin menjalin komunikasi baik dengan pihak yang menawarkan pekerjaan tersebut, baik perorangan maupun perusahaan.

Cara ini menunjukkan bahwa Anda terbuka dengan peluang di masa depan sekaligus memberikan apresiasi kepada perusahaan yang sudah memberi Anda kesempatan kerja.

5. Cantumkan kontak pribadi

Sebagai bagian dari penutup penolakan, Anda perlu menyertakan kontak pribadi, seperti email atau nomor telepon, supaya pihak yang menawarkan pekerjaan tadi bisa tetap menghubungi Anda, bila sewaktu-waktu ada penawaran lainnya. Ini juga bisa jadi salah satu sarana menjaga hubungan baik dengan perusahaan di masa depan.

Demikianlah beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk menolak tawaran pekerjaan dengan cara yang profesional. 

Related Topics

PekerjaanProfesional

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

Most Popular

Mega Insurance dan MSIG Indonesia Kolaborasi Luncurkan M-Assist
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 22 November 2024
Booming Chip Dorong Pertumbuhan Ekonomi Singapura
Pimpinan G20 Sepakat Kerja Sama Pajaki Kelompok Super Kaya
Dorong Bisnis, Starbucks Jajaki Kemitraan Strategis di Cina