NEWS

Tetap Waspada, Ini Profesi yang Rentan Terjangkit Penyakit TBC

Ada Permenaker penanggulangan TBC di tempat kerja.

Tetap Waspada, Ini Profesi yang Rentan Terjangkit Penyakit TBCIlustrasi polusi udara/dok Allianz Life Indonesia
27 July 2023

Jakarta, FORTUNE - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mencatat, tuberkulosis (TBC) masuk dalam 10 penyakit penyebab kematian tertinggi di dunia. Diperkirakan terdapat 969 ribu orang dengan TBC di Indonesia dan sekitar 75 persen diantaranya telah dilaporkan ke Kementerian Kesehatan di tahun 2022. Apalagi, kelompok usia yang paling banyak terinfeksi TBC adalah usia produktif (15-54 tahun) yang merupakan tenaga kerja.

Hal tersebut terungkap pada Arifin Panigoro (AP) Dialog ke-6 dengan tema “Satukan Langkah, Stop TBC di Tempat Kerja” di Jakarta, Selasa (25/7). AP Dialog seri ke-6 ini bertujuan untuk menginformasikan pentingnya mencegah penularan Tuberkulosis di tempat kerja.

Bahkan, Kementerian Kesehatan RI juga menemukan bahwa jenis pekerjaan yang paling banyak terinfeksi kasus penyakit TBC Sensitif Obat (SO) adalah buruh sebanyak 54.800 kasus, petani 51.900 kasus dan wiraswasta 44.200 kasus. Sementara itu, untuk TBC Resisten Obat (RO) diduduki oleh wiraswasta sebanyak 751 kasus, buruh 635 kasus dan pegawai swasta, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) sebesar 564 kasus. Tak hanya itu, faktanya pekerja yang mengalami TBC akan kehilangan pekerjaan dan pendapatan rata-rata selama 3-4 bulan.

Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin yang hadir dalam acara menjelaskan bahwa TBC ini penyakit menular seperti Covid-19, tapi menyebabkan kematian lebih dari Covid-19.

“Saat ini 245.000 orang dengan TBC belum ditemukan, artinya penularan terus terjadi. TBC tidak bisa ditangani sendirian oleh Kemenkes. Penanganannya membutuhkan gerakan kolaboratif yang inklusif, termasuk oleh sektor swasta dan di tempat kerja, sesuai tema dialog malam ini,” ujar Budi melalui keterangan resmi yang dikutip di Jakarta, Kamis (27/7).

Permenaker jadi payung hukum pekerja yang alami TBC di tempat kerja

Arifin Panigoro (AP) Dialog ke-6 dengan tema “Satukan Langkah, Stop TBC di Tempat Kerja” di Jakarta, Selasa (25/7).

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.