TECH

Screen Reader, Fitur yang Bantu Putri Ariani Belajar Via Gawai

Membantu para difabel netra mengoperasikan gawai.

Screen Reader, Fitur yang Bantu Putri Ariani Belajar Via GawaiIlustrasi Screen Reader. (Pixabay/xxolaxx)
14 June 2023

Jakarta, FORTUNE – Putri Ariani, penyanyi difabel netra yang viral beberapa waktu belakangan karena mendapatkan Golden Buzzer di ajang America’s Got Talent (AGT) 2023, memanfaatkan teknologi screen reader untuk menggunakan berbagai fitur dan aplikasi di gawai miliknya. 

Hal ini dia sampaikan saat bertemu dengan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim. "Kalau di sekolah Putri punya cara belajar sendiri, Pak, pakai teknologi. Jadi Putri pakai handphone dan laptop biasa, kemudian dibantu screen reader. Putri bisa mengarsipkan sendiri materi-materi sekolah di laptop," ujarnya seperti dikutip dari laman Kemendikbudristek, Rabu (14/5).

Screen Reader diakui membantunya belajar, berselancar di dunia maya, sampai berinteraksi dengan para penggemarnya. Teknologi ini pun dinilai sangat membantu para penyandang difabel netra seperti putri. Mengutip beberapa sumber, berikut ini serba serbi mengenai teknologi screen reader.

Definisi

Mengutip abilitynet.org.uk, screen reader adalah teknologi yang membantu orang yang kesulitan melihat untuk mengakses dan berinteraksi dengan konten digital, seperti situs web atau aplikasi melalui audio atau sentuhan. Pengguna utama pembaca layar adalah orang yang difabel netra atau memiliki penglihatan yang sangat terbatas.

Teknologi tersebut memungkinkan para penggunanya mendengar apa yang ada di layar dan pengguna dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan mereka. Teknologi ini jua memungkinkan menavigasi pengguna melalui situs web dan aplikasi melalui output ucapan. Bahkan, beberapa screen reader juga dapat digunakan dengan tampilan Braille.

Dengan demikian, para penyandang difabel netra bisa tetap menggunakan gawai seperti laptop atau smartphone. Suara robot yang disintesis akan teks dan item di layar dengan jelas kepada para pengguna.

Manfaat

Secara umum, fitur screen reader cukup mudah digunakan, terutama dengan mempelajari fitur yang dimiliki gawai dan menerapkannya melalui gerakan sentuh. Beberapa hal yang bisa dilakukan fitur ini, menurut Vision Australia, antara lain adalah:

  1. Membaca atau mengeja kata.
  2. Membaca kalimat penuh atau keseluruhan teks.
  3. Menemukan rangkaian teks di layar.
  4. Membacakan menu di situs.
  5. Memberitahu posisi kursor komputer atau item yang difokuskan.
  6. Memberi kemudahan dengan tampilan Braille di beberapa jenis aplikasi.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.