TECH

Gairah Valentine, Awas Lima Bahaya pada Aplikasi Kencan Daring

Jangan mengumbar informasi pribadi.

Gairah Valentine, Awas Lima Bahaya pada Aplikasi Kencan Daringilustrasi hadiah valentine termahal di dunia (unsplash.com/Scott Webb)
14 February 2023

Jakarta, FORTUNE – 14 Februari kesohor sebagai Hari Kasih Sayang atau Valentine's Day. Bagi yang merayakannya, baik bagi yang masih berpacaran atau sudah menikah, hari tersebut terhitung spesial.

Pun, bagi para jomlo, momen Valentine biasanya menjadi dorongan bagi mereka untuk segera mencari pasangan. Dan tidak seperti pada masa lalu yang jauh, kini mencari teman berkencan cukup mudah seiring dengan berkembangnya teknologi. Salah satu cara yang bisa ditempuh adalah dengan mendaftar akun pada aplikasi kencan online, seperti Tinder, Bumble, Badoo, Ockupid, hingga Coffeee Meets Bagel.

Namun, seperti halnya produk teknologi informasi lain, dating apps juga menyimpan risiko penipuan. Menurut Kaspersky, perusahaan keamanan siber, pelaku kejahatan melancarkan serangannya kepada seseorang yang mencari teman melalui aplikasi.

Salah satu kasus penipuan melalui aplikasi kencan yang populer adalah yang kemudian menjadi judul film dokumenter Netflix berjudul The Tinder Swindler.

Film tersebut mengisahkan manipulasi canggih oleh Shimon Yehuda Hayut, yang mengaku sebagai orang superkaya Israel bernama Simon Leviev—taipan sekaligus CEO LLD Diamonds, perusahaan pemasok berlian. Dalam menjalankan aksinya, Shimon kerap berganti nama. Dia pun mengunjungi berbagai negara untuk menghilangkan jejak dan meyakinkan calon korbannya.

Jenis ancaman aplikasi kencan

Hadiah Valentine Termewah untuk Pasangan
ilustrasi Hadiah Valentine Termewah untuk Pasangan (unsplash.com/icons8)

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.