TECH

Jelang Piala Dunia, FIFA Rillis Platform NFT untuk Fans Sepak Bola

NFT sepak bola akan dirilis terbatas dan eksklusif.

Jelang Piala Dunia, FIFA Rillis Platform NFT untuk Fans Sepak BolaIlustrasi koleksi NFT olahraga. Shutterstock/Maurice NORBERT
05 September 2022

Jakarta, FORTUNE – Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) meluncurkan adopsi teknologi aset digital berbasis blockchain dalam mengembangkan industri olahraga. Lembaga yang bermarkas di Swiss itu belum lama ini merilis platform NFT.

Dalam siaran persnya, dikutip Senin (5/9), FIFA secara resmi merilis FIFA+ Collect, platform yang memungkinkan fans sepak bola untuk mengoleksi aset digital dalam bentuk NFT.

NFT tersebut mengabadikan momen bersejarah dan ikonik dalam sepak bola termasuk ajang Piala Dunia. Rencananya, FIFA+ Collect bakal menawarkan serangkaian koleksi aset digital yang ekslusif serta terbatas.

FIFA mengeklaim koleksi aset digital itu dapat diakses secara terjangkau oleh semua fans sepak bola. “Sama seperti memorabilia dan stiker olahraga, ini adalah kesempatan yang dapat diakses oleh penggemar di seluruh dunia untuk terlibat dengan pemain favorit mereka, momen, dan lainnya,” kata Chief Business Officer FIFA, Rommy Gai.

NFT olahraga

NFT.
NFT. (ShutterStock/Sashkin)

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.