TECH

Grup Meta Mau Rilis Aplikasi Mirip Twitter, Ini Kisi-Kisinya

Kabarnya aplikasi mirip Twitter grup Meta rilis Juni.

Grup Meta Mau Rilis Aplikasi Mirip Twitter, Ini Kisi-KisinyaAplikasi Twitter. (Shutterstock/Sattalat Phukkum)
23 May 2023

Jakarta, FORTUNE - Instagram, media sosial milik ekosistem Meta Platforms, kabarnya berniat merilis aplikasi mirip Twitter paling tidak pada Juni 2023. Itu akan bersaing langsung dengan aplikasi burung biru yang dibeli Elon Musk.

Melansir Reuters, aplikasi berbasis teks milik grup Meta sedang dalam masa uji produk dengan sejumlah pencipta. Alex Heath dari laman berita The Verge melaporkan, Meta telah menghubungi agensi talenta influencer dan selebritas untuk keperluan uji coba aplikasi versi awal. Aplikasi itu dikabarkan akan terintegrasi dengan Instagram.

Sebelumnya, Ahli Pemasaran Digital Lia Haberman membocorkan bahwa pengguna Instagram bisa menyinkronkan data seperti nama pengguna, bio, dan pengikut dengan aplikasi mirip Twitter milik grup meta itu. "Platform baru bahkan bisa menerima transfer akun-akun yang Anda blokir dan kata-kata yang Anda bisukan di Instagram," jelasnya melalui Twitter.

Selain itu, apa lagi bocoran mengenai aplikasi mirip Twitter milik Instagram?

Informasi awal seputar aplikasi mirip Twitter milik grup Meta

Meta.
Meta. (Pixabay/KNFind)

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.