BUSINESS

Hutama Karya Raih Dua Proyek Baru Senilai Rp815 Miliar

Kedua proyek terkait Wulan River dan Candidasa Beach.

Hutama Karya Raih Dua Proyek Baru Senilai Rp815 MiliarHutama Karya dapat dua proyek baru senilai Rp815 Miliar. (dok. Hutama Karya)
11 September 2024

Jakarta, FORTUNE – PT Hutama Karya (Persero) baru mendapat dua Proyek baru, yakni Wulan River Improvement Paket 2 dan Candidasa Beach Conservation dengan total nilai kontrak mencapai Rp815 miliar.

Executive Vice President Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim mengatakan pembangunan proyek Wulan River Improvement Paket 2 senilai Rp 297 miliar ini bertujuan untuk mengurangi risiko banjir di daerah Kudus, Pati, Demak dan Jepara.

“Nantinya setelah dilakukan pengerukan dan perbaikan penampang sungai, diharapkan debit air yang ditampung dapat meningkat secara signifikan, sehingga mampu mengatasi banjir yang sering terjadi akibat sedimentasi dan aliran air yang tidak lancar,” ujarnya seperti dikutip dari laman resmi Hutama Karya, Rabu (11/9).

Beberapa pengerjaan proyek tersebut di antaranya mencakup perbaikan aliran sungai dan pembangunan infrastruktur pendukung; meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengelolaan air yang lebih baik, dan meminimalisir risiko kerugian akibat banjir; mendukung irigasi pertanian di sekitar sungai, meningkatkan produksi pertanian, dan ketahanan pangan.

Perusahaan juga akan mendorong pertumbuhan ekonomi melalui perlindungan infrastruktur penting, dan peningkatan aktivitas ekonomi di kawasan tersebut yang lebih tahan banjir; serta memberikan manfaat ekologi seperti pemulihan habitat alami dan keanekaragaman hayati di sepanjang Sungai Wulan.

Hutama Karya akan menggarap beberapa pekerjaan normalisasi sungai Wulan dengan volume galian tanah kurang lebih 4,2 juta m³, serta pekerjaan struktur untuk memperbaiki tanggul-tanggul sungai dengan pengecoran beton parapet menggunakan pondasi tiang mini pile. Proyek ini akan dikerjakan selama 720 hari kalender serta ditargetkan selesai pada Agustus 2026.

Proyek Candidasa

Sementara, proyek pekerjaan Konservasi Pantai Bali Tahap 2 Paket 1 yakni Candidasa Beach Conservation, berada di Karangasem, Bali. Pengerjaan proyek akan difokuskan untuk mengembalikan kondisi pantai Candidasa ke kondisi alamiahnya, dengan membangun revetment, penambahan pasir pantai, konservasi terumbu karang, serta penataan kembali kawasan pantai sepanjang 5,5 km, dengan nilai kontak sebesar Rp518 miliar.

“Proyek ini nantinya diharapkan dapat menanggulangi abrasi yang terjadi di pesisir pantai bagian timur Bali dari pesisir Pantai Buitan hingga Candidasa, serta meningkatkan daya tarik wisata dan potensi ekonomi daerah sekitar,” kata Adjib.

Dalam penyelesaian proyek yang ditargetkan rampung di tahun 2027 mendatang, Hutama Karya akan melakukan strategi yang efisien dengan pemanfaatan kembali hasil bongkaran struktur eksisting di sekitar lokasi sebagai material timbunan zona inti revetment.

Perusahaan juga merencanakan akan menggunakan material dari lokasi alur pelayaran, sekaligus berfungsi untuk meningkatkan kedalamannya sehingga dapat dilalui kapal berukuran besar.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.