BUSINESS

Perkuat Bisnis di 2024, Pertamina Shipping Jalankan 2 Strategi Bisnis

Berkenaan dengan core bisnis dan rencana ekspansi.

Perkuat Bisnis di 2024, Pertamina Shipping Jalankan 2 Strategi BisnisPertamina International Shipping (PIS) menambah 11 armada sejak 2019 (Dok. PIS)
28 March 2024

Jakarta, FORTUNE – PT Pertamina International Shipping (PIS) menggunakan dual growth strategy, untuk memperkuat bisnisnya di sepanjang tahun 2024.

CEO PIS, Yoki Firnandi, mengatakan bahwa kedua langkah strategis yang disiapkan, antara lain melakukan ekspansi bisnis dengan menambah investasi untuk memperbanyak armada kapal angkut yang dimiliki.

“Awal tahun kami bangun 15 kapal di Korea. Ke depan, akan ada beberapa jenis kapal lain yang akan mulai kami bangun di beberapa galangan di luar negeri. Karena ukurannya besar, (fasilitas membangunnya) nggak ada di dalam negeri,” ujarnya kepada Fortune Indonesia, Selasa (26/3).

Yoki mengatakan, ekspansi tersebut juga akan dilakukan dengan mengevaluasi beberapa potensi bisnis angkutan karbon dioksida (CO2); pembukaan terminal baru Jakarta Integrated Green Terminal di Kali Baru, Jakarta; serta penjajakan kemungkinan pembukaan kantor lain di luar negeri.

“Kami melihat banyak nilai-nilai positif yang kita peroleh dengan pembukaan kantor kita di Dubai kemarin, yang (sekarang) sedang kami usulkan menjadi anak usaha. Berdasarkan itu, kami ingin bisa meraih pasar di kawasan lain dengan lebih baik,” kata Yoki.

Yoki mengungkapkan sektor transportasi laut di Indonesia memerlukan revitalisasi aset dan peremajaan kapal supaya sektor transportasi di Indonesia lebih efektif, reliabel, dan aman. “Ini tentang bagaimana memperkuat core activity kita di sektor angkutan energi di Indonesia,” ujarnya.

Kinerja moncer

CEO PT Pertamina International Shipping, Yoki Firnandi.
CEO PT Pertamina International Shipping, Yoki Firnandi. (dok. PIS)

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.