BUSINESS

Taman Safari Bogor Bedakan Tiket Masuk Jadi Dua Kategori

Menjadi Tiket Reguler dan Tiket Premium.

Taman Safari Bogor Bedakan Tiket Masuk Jadi Dua KategoriIlustrasi pengunjung di Taman Safari Bogor. (dok. Taman Safari indonesia)
09 August 2024

Jakarta, FORTUNETaman Safari Bogor membedakan Tiket Masuk taman hiburan menjadi dua jenis, yakni Tiket Premium dan Tiket Reguler. Hal ini untuk memudahkan pengunjung menghitung total biaya saat berwisata ke Taman Safari Bogor.

General Manager (GM) Taman Safari Bogor, Lies Yuwati, mengatakan pembagian kategori tiket baru ini sudah dimulai sejak 1 Juli 2024.

“Tiket Premium dibanderol Rp255 ribu di weekend untuk dewasa dan Rp230 ribu di weekday. Sementara, untuk Tiket Reguler dibanderol lebih murah, yakni Rp210 ribu di weekend dan Rp195 ribu di weekday,” ujarnya dalam keterangan yang diterima Fortune Indonesia, Jumat (9/8).

Aturan baru harga tiket ini, sudah berlaku untuk anak-anak usia 1 hingga 5 tahun, di mana Tiket Reguler dibanderol Rp150 ribu untuk weekday dan Rp175 ribu di weekend. Sementara untuk Tiket Premium harganya Rp195 ribu untuk weekend dan Rp185 ribu untuk weekday.

Lies mengatakan, kategori Reguler memang lebih murah, karena ada beberapa wahana yang mengharuskan pengunjung membeli tiket terpisah, seperti Istana Panda, wahana permainan, dan Curug Jaksa.

“Harga tiket terusan visit Istana Panda kami banderol Rp60 ribu di weekend dan weekday. Sementara, wahana permainan Rp25 ribu di weekday dan Rp35 ribu di weekend. Untuk Curug Jaksa harga tiket masuknya Rp15 ribu di weekday dan Rp25 ribu di weekend,” kata Lies.

Sekilas Taman Safari Bogor

Istana Panda di Taman Safari Bogor.
Istana Panda di Taman Safari Bogor. (dok. Taman Safari Indonesia)

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.