Daftar YouTuber Indonesia dengan Estimasi Penghasilan Tertinggi
Frost Diamond memiliki penghasilan terbesar.
Jakarta, FORTUNE - YouTuber jadi profesi yang memikat banyak orang saat ini. Sebabnya jelas: penghasilan para pemilik channel ditaksir mencapai miliaran rupiah per bulan. Hal tersebut setidaknya tergambar dari data estimasi penghasilan YouTuber Indonesia dalam situs pemantau statistik Social Blade.
Berikut ini 5 dari 15 YouTuber dengan perkiraan penghasilan tertinggi berdasarkan penelusuran Fortune Indonesia dalam situs tersebut:
- Frost Diamond: US$75.000–US$1,2 juta per bulan
Frost Diamond adalah seorang YouTuber yang menghadirkan konten permainan kepada pengikutnya. Dengan jumlah pelanggan mencapai 28,4 juta, Frost Diamond diperkirakan meraup pendapatan US$77.000 hingga US$1,2 juta per bulan, setara dengan Rp1,14 miliar hingga Rp17,82 miliar. Hal ini menjadikannya sebagai YouTuber Indonesia dengan penghasilan terbesar.
- Jess No Limit: US$33,7 ribu - US$539,4 ribu per bulan
Jess No Limit sering membagikan konten gaming kepada pengikutnya. Dengan jumlah pelanggan mencapai 27,9 juta, dia diperkirakan meraup pendapatan sekitar US$28,1 ribu hingga US$449,8 ribu per bulan atau setara dengan Rp417,49 juta hingga Rp6,68 miliar.
- Deddy Corbuzier: US$15,3 ribu–US$224,4 ribu per bulan
Deddy Corbuzier adalah seorang mantan pesulap. Dia sering membahas berbagai isu dalam acara bincang-bincang di kanalnya. Dengan jumlah pelanggan 20,5 juta, Deddy diperkirakan meraup pendapatan dalam rentang US$15,1 ribu hingga US$242 ribu per bulan atau setara dengan Rp224 juta hingga Rp3,59 miliar.
- Rans Entertainment: US$14,3 ribu–US$228,9 ribu per bulan
Rans Entertainment adalah kanal milik pasangan selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dengan 25,2 juta pelanggan. Kanal ini diperkirakan menghasilkan pendapatan sekitar US$14,1 ribu hingga US$232,2 ribu per bulan, setara dengan Rp215,43 juta hingga Rp3,44 miliar.
- Ricis Official: US$13,7 ribu–US$219,6 ribu per bulan
Ria Ricis memiliki jumlah pelanggan terbanyak di Indonesia, yaitu 32,5 juta. Estimasi pendapatan dari konten-kontennya di YouTube berkisar US$13,2 ribu hingga US$211,1 ribu per bulan, setara dengan Rp196,25 juta hingga Rp3,13 miliar.