Bisnis bakery atau kue dan roti adalah salah satu jenis bisnis yang banyak ditemukan di Indonesia. Anda bisa menemukan berbagai toko bakery di setiap sudut, mulai dari pinggir jalan, mal, stasiun, hingga bandar.
Dari sekian banyak bakery yang ada, terdapat 7 bisnis bakery terbaik Indonesia. Beberapa toko roti di bawah ini cukup populer dan sering didengar. Selain itu, ada pula toko roti yang sudah berdiri sejak puluhan hingga ratusan tahun.
Berikut 7 bisnis bakery terbaik di Indonesia 2023 yang sangat populer dan legendaris.
1. Holland Bakery
Bisnis bakery terbaik di Indonesia pertama adalah Holland Bakery. Dengan ciri khas bangunan beratap kincir angin, toko roti dan kue satu ini mampu menggaet sejumlah konsumen.
Holland Bakery telah berdiri sejak tahun 1978. Bahkan telah tersebar di hampir seluruh nusantara, mulai dari DKI Jakarta, Jawa Barat, Riau, Lampung, Sulawesi Selatan, hingga Kalimantan Timur.
Holland Bakery menawarkan berbagai roti pilihan, seperti pastry, bolu gulung, kukis, serta kue tradisional.
2. Toko Roti Go
Toko Roti Go sudah berkecimpung di bisnis bakery sejak tahun 1898 dan menjadi toko roti tertua di Indonesia. Pilihan rotinya juga beragam, mulai dari roti manis, cake jadul, roti sobek, serta aneka kukis.
Jika Anda ingin mengunjungi toko roti ini bisa langsung ke Jalan Jenderal Sudirman, Kauman Lama, Purwokerto Wetan, Jawa Tengah.
3. Dapur Cokelat
Dapur Cokelat memiliki banyak cabang yang tersebar di sejumlah kota besar di Indonesia, seperti Jabodetabek, Malang, Bandung, Surabaya, dan Pekanbaru.
Selain produk olahan cokelat, Anda juga bisa menemukan berbagai camilan dan kue, seperti Opera Cake, Tiramisu, Fudge Brownies, dan lain-lainnya.
Untuk harga praline di Dapur Cokelat mulai dari Rp7 ribuan. Sedangkan, untuk harga kuenya mulai dari Rp86 ribuan saja.
4. Tous Les Jours
Bisnis bakery terbaik di Indonesia lainnya adalah Tous Les Jours. Toko roti asal Korea Selatan ini pertama kali masuk ke tanah air tahun 2011 dan sangat populer hingga saat ini.
Tous Les Jours sudah memiliki 47 cabang yang tersebar di daerah Jabodetabek, Surabaya, Bandung, serta Bali.
Ada berbagai aneka bakery, cake, serta pastry yang bisa Anda temui di sana. Selain itu, ada beberapa roti populernya, seperti Maccaron, Goguma Bread, dan lainnya.
5. J.CO
Kerap disangka produk luar negeri, J.CO nyatanya adalah toko roti asli asal Indonesia. Bisnis bakery ini sudah berdiri sejak tahun 2006 dan telah memiliki cabang hingga 300 toko roti di berbagai negara.
Ada berbagai pilihan donat dengan berbagai varian rasa yang bisa Anda pilih, seperti Chocolate Rainbow, Snow White, J.Pops, dan lain-lain. Tak hanya bakery, J.CO juga menghadirkan produk minuman sebagai teman makan donat.
6. The Harvest
Bisnis bakery terbaik Indonesia 2023 datang dari toko roti dan kue bergaya Eropa bernama The Harvest.
Sejak didirikan pada tahun 2004, The Harvest telah memiliki 91 toko yang tersebar di beberapa kota besar di nusantara.
Ada berbagai aneka kue, seperti slice cake, cup cake, dan kukis. Selain itu, terdapat sejumlah varian roti yang bisa Anda pilih juga di sana.
7. Roti’O
Roti’O menjadi salah satu toko roti yang cukup populer di Indonesia. Bahkan, total terdapat 680 gerai yang telah tersebar di sejumlah provinsi di Indonesia.
Anda dapat menemukan toko Roti’O di bandara, mal, ruko, serta stasiun. Ciri khas dari produk ini Roti Bun dengan aroma kopinya.
Itulah tadi sejumlah bisnis bakery terbaik di Indonesia 2023 yang cukup populer. Apakah Anda pernah membeli salah satu dari toko kue di atas?