FINANCE

Astra Life Catat Jumlah Tertanggung Segmen Korporasi Capai 1,1 Juta

Tertanggung segmen korporasi tumbuh 24% secara industri.

Astra Life Catat Jumlah Tertanggung Segmen Korporasi Capai 1,1 JutaIlustrasi Operasional Astra Life/Astra Life Syariah/Dok Astra Life
11 October 2022

Jakarta, FORTUNE - Segmen produk asuransi kumpulan atau segmen korporasi kembali menggeliat, didorong oleh meningkatnya kembali aktivitas bisnis dari berbagai pelaku usaha setelah sebelumnya terdampak pandemi Covid-19. 

Sejalan dengan kondisi tersebut, PT Asuransi Jiwa Astra (Astra Life) membukukan jumlah tertanggung asuransi korporasi mencapai 1,1 juta jiwa per Agustus 2022. Pencapaian tersebut mengalami peningkatan sekitar 23 persen dibandingkan periode yang sama pada 2021.  

“Kami menyadari bahwa karyawan adalah salah satu aset yang sangat bernilai bagi para pelaku bisnis. Sebagai perusahaan asuransi yang memberikan produk dan layanan untuk beragam segmen, kami pun mendukung upaya klien korporasi kami untuk memberikan perlindungan bagi karyawannya melalui beragam produk asuransi kumpulan," kata Presiden Direktur Astra Life, Windawati Tjahjadi, melalui keterangan resmi yang dikutip di Jakarta, Selasa (11/10). 

Melayani hampir 800 perusahaan

Ilustrasi Astra Life/ Dok Astra Life

Melalui berbagai produk asuransi kumpulan, grup bisnis Astra Life saat ini telah melayani hampir 800 perusahaan melalui produk asuransi jiwa maupun kesehatan. Produk tersebut  juga mencakup risiko cacat total dan tetap, manfaat penyakit kritis, hingga manfaat tutup usia akibat kecelakaan kerja. 

Untuk semakin mempermudah layanan asuransi kumpulan, Astra Life juga telah bekerja sama dengan aplikasi kesehatan terintegrasi Halodoc dengan layanan kesehatan digital mulai dari konsultasi dengan dokter sampai pembelian obat langsung dari aplikasi. 

Tidak hanya itu, sebagai wujud komitmen dalam mengembangkan layanan berbasis teknologi digital termasuk untuk asuransi kumpulan, Astra Life telah meluncurkan MyAstraLife yang merupakan aplikasi digital untuk layanan nasabah.

Melalui aplikasi MyAstraLife, nasabah dapat memanfaatkan layanan terintegrasi mulai dari cek polis, pengajuan klaim, e-card untuk layanan perawatan di rumah sakit secara cashless, serta pencarian rumah sakit rekanan terdekat. 

Hingga Agustus 2022, Astra Life telah memiliki lebih dari 1.200 rekanan rumah sakit atau klinik rawat jalan dan lebih dari 750 rekanan rumah sakit rawat inap di berbagai wilayah di Indonesia.

Tertanggung segmen korporasi tumbuh 24% secara industri

Ilustrasi asuransi jiwa. Shutterstock/Thodonal88

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.