FINANCE

Bank Commonwealth Catatkan Rugi Bersih Rp145 Miliar di 2021

Modal inti Bank Commonwealth capai Rp3,28 triliun.

Bank Commonwealth Catatkan Rugi Bersih Rp145 Miliar di 2021Bank Commonwealth/Shutterstock Muhammad Hanif MM
31 March 2022

Jakarta, FORTUNE - PT Bank Commonwealth mencatatkan rugi bersih senilai Rp145 miliar di tahun 2021. 

Dikutip dari publikasi laporan keuangannya, nilai rugi tersebut membengkak 218 persen year on year (yoy) dibandingkan tahun 2020 senilau Rp45,65 miliar. 

Pendapatan bunga Bank Commonwealth juga tercatat sedikit turun dari Rp1,53 triliun di tahun lalu menjadi Rp1,20 triliun di Desember 2021.

Kredit terkontraksi 20%

Penyaluran kredit Bank Commonwealth juga terkontraksi 20 persen (yoy) dari Rp11,77 triliun di tahun 2020 menjadi Rp9,39 triliun pada 2021. 

Sementara itu, rasio kredit macet atau non performing loan (NPL) yang dimiliki perseroan tercatat mengalami perbaikan di level 2,22 persen (gross) dan 1,43 persen (net). 

DPK menyusut 5%

Penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) Bank Commonwealth juga turun 5 persen (yoy) menjadi Rp13,68 triliun. 

Penurunan tersebut nampaknya bersumber dari Current Account Saving Account (CASA) berupa giro dan tabungan yang mengalami penurunan 12 persen yoy, dari Rp6,86 triliun menjadi Rp6,02 triliun. 

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.