FINANCE

BI Catat Penarikan Dana Tunai Rp18,2 Triliun Saat Libur Idul Adha

BI siapkan uang tunai Rp93 triliun.

BI Catat Penarikan Dana Tunai Rp18,2 Triliun Saat Libur Idul AdhaWarga memperlihatkan uang rupiah usai melakukan penukaran di loket layanan Bank Indonesia di Cilegon, Banten, Kamis (7/4)/ Antara Foto
30 June 2023

Jakarta, FORTUNE - Bank Indonesia (BI) mencatat adanya realisasi penarikan uang tunai dari perbankan secara nasional  senilai Rp18,2 triliun yang terkonsentrasi sehari sebelum libur panjang Idul Adha. Penarikan tersebut diyakini sebagai perputaran uang untuk konsumsi masyarakat saat libur panjang Idul Adha yang berbarengan dengan libur sekolah.

“Dalam periode libur sehubungan Hari Raya Idul Adha, cuti bersama, dan liburan sekolah pada Juni hingga Juli 2023, Bank Indonesia (BI) menjaga kecukupan uang Rupiah bagi masyarakat,” kata Direktur Eksekutif  Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono melalui keterangan resmi yang dikutip di Jakarta, Jumat (30/6).

BI juga menginstruksikan perbankan untuk memperhatikan kebutuhan uang tunai di daerah yang diperkirakan akan mengalami lonjakan permintaan selama libur panjang ini. Ketersediaan tersebut termasuk pada terminal ATM/CRM (Cash Recycle Machine) di seluruh Indonesia serta memastikan terminal tetap beroperasi demi kenyamanan masyarakat.

BI siapkan ketersediaan uang tunai Rp93 triliun hingga akhir Juli 2023

Ilustrasi tumpukan uang tunai/Antarafoto Muhammad Adimaja/YU

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.