MARKET

Daftar Perusahaan Terbesar di Bursa: BREN Salip Grup Astra

Barito Renewable salip Astra dari segi kapitalisasi pasar.

Daftar Perusahaan Terbesar di Bursa: BREN Salip Grup Astrailustrasi perusahaan Barito Pacific (dok.Barito Pacific)
13 October 2023

Jakarta, FORTUNE - PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menyalip PT Astra International Tbk (ASII) dalam daftar perusahaan terbesar di Bursa Efek Indonesia per Jumat (13/10).

Hal itu diukur dari jumlah kapitalisasi pasar masing-masing emiten di pasar saham. Berdasarkan data BEI, jika digabungkan, kapitalisasi pasar 10 perusahaan terbesar di bursa berjumlah Rp4.920 triliun di akhir perdagangan pekan ini. Angka itu naik 46,59 persen daripada kemarin (12/10).

Kapitalisasi pasar Barito Renewables Energy, anak usaha PT Barito Pacific Tbk (BRPT) sendiri mencapai Rp316 triliun, naik 2,99 persen. Itu membuatnya menjadi perusahaan nomor 7 terbesar di pasar saham.

Sementara itu, ASII, yang disalip oleh BREN, kapitalisasi pasarnya bernilai Rp242 triliun atau bertumbuh 2,29 persen. Hari ini, ASII merupakan perusahaan terbesar nomor 8 di bursa saham.

Secara berurutan, berikut ini daftar 10 perusahaan terbesar di BEI per 13 Oktober 2023 beserta kapitalisasi pasar dan kenaikannya, kecuali BREN dan ASII:

  • PT Bank Central Asia Tbk (BBCA): Rp1.108 triliun (naik 10,49 persen).
  • PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI): Rp791 triliun (naik 7,49 persen).
  • PT Bayan Resources Tbk (BYAN): Rp618 triliun (naik 5,85 persen).
  • PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI): Rp561 triliun (naik 5,31 persen).
  • PT Amman Mineral International Tbk (AMMN): Rp478 triliun (naik 4,52 persen).
  • PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk: Rp381 triliun (naik 3,61 persen).
  • PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA): Rp234 triliun (naik 2,21 persen).
  • PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI): Rp191 triliun (naik 1,81 persen).

BREN juga masuk top gainers

Candlestick adalah grafik untuk menganalisis pasar saham di masa mendatang
ilustrasi candlestick (pexels.com/Alesia Kozik)

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.