MARKET

Ramuan Gojek Demi Percepat Keuntungan GoTo

Gojek mencanangkan tiga taktik untuk akselerasi profit.

Ramuan Gojek Demi Percepat Keuntungan GoToLogo aplikasi Gojek. (Shutterstock/Top_CNX)
28 February 2023

Jakarta, FORTUNE - Bisnis on-demand PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) mempunyai tiga taktik utama demi menyokong percepatan keuntungan, dengan target EBITDA yang disesuaikan positif pada kuartal IV 2023.

“Walau kita dikenal sebagai tech company yang kemarinnya itu selalu dibilang ‘wah ini yang paling promo-promo’, sekarang bagaimana kita bisa reinvent ourselves untuk bisa menjadi sustainable dan berkembang dengan basis yang sehat,” jelas Presiden Direktur Bisnis On-Demand GoTo, Catherine Hindra Sutjahyo di markas Gojek, Selasa (28/2).

Pertama, inovasi teknologi demi mempertahankan konsumen supaya memakai layanan Gojek berulang kali. Sebagai bagian inovasi, Gojek telah banyak berinvestasi di teknologi pembelajaran mesin sehingga rekomendasi dan promo lebih tepat sasaran. Kendati begitu, Catherine enggan memperinci nominal investasi tersebut.

“Memang secara kuantum pasti berkurang transaksinya, tapi juga lebih tertarget, Dari situ bisa dilihat juga promo mana yang lebih mengena, bisa efektifkan jumlah uang yang sama,” jelasnya.

Artinya, perseroan lebih fokus menumbuhkan high quality users. Jadi, walaupun pertumbuhan lebih moderat, kualitas pertumbuhannya tetap terjaga. Sebagai gambaran, pada layanan GoFood, proporsi pelanggan setianya di Indonesia naik dari 38 persen menjadi 52 persen pada tahun lalu.

Strategi lain Gojek dorong profitabilitas Goto

Shutterstock/Ardito Kurniawan

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.