NEWS

5 Cara Menghilangkan Rasa Kantuk Saat Puasa di Waktu Kerja

Rasa kantuk bisa mengganggu kinerja pekerjaan Anda.

5 Cara Menghilangkan Rasa Kantuk Saat Puasa di Waktu KerjaIlustrasi tertidur saat bekerja. (Unsplash/Chris Lynch)
27 March 2024

Jakarta, FORTUNEPuasa di bulan Ramadan rentan membuat tubuh Anda lemas dan mengakibatkan mengantuk, terutama saat bekerja.  Konsentrasi dibutuhkan ketika bekerja, oleh sebab itu penting untuk mengetahui cara menghilangkan ngantuk saat bekerja di bulan puasa.

Jobstreet mengungkapkan bahwa mengantuk merupakan kondisi wajar terjadi di saat puasa, namun bila terjadi saat bekerja, hal ini akan menggangu pekerjaan dan mengakibatkan penurunan kinerja Anda.

Beberapa hal yang mungkin menjadi penyebab rasa Kantuk di bulan puasa, antara lain kurang tidur, kurangnya asupan cairan, nutrisi yang berkurang, stres, bahkan lingkungan kerja yang tidak kondusif.

Dari penyebab ini, maka Anda bisa mulai menerapkan sejumlah cara untuk mengatasi kantuk puasa di saat bekerja. Berikut ini adalah beberapa tips di antaranya:

Beristirahat sejenak

Hal ini bisa dilakukan dengan memanfaatkan waktu istirahat di kantor.

Jika jam istirahat Anda 60 menit, siasati dengan membaginya menjadi dua sesi. Pada 30 menit pertama, Anda bisa mengistirahatkan mata sebentar dan 30 menit selanjutnya untuk makan siang atau beribadah.

Istirahat ini penting dilakukan, meski hanya sesaat, rasa kantuk akan berkurang cukup banyak dengan beristirahat.

Rasa lelah dan lemas akibat kurang tidur juga akan kembali pulih setelah istirahat dan mengonsumsi makanan kaya akan nutrisi yang penting bagi tubuh.

Perhatikan asupan saat sahur

Saat berpuasa, Anda akan kekurangan cairan dan asupan nutrisi. Namun, hal ini bisa diakali dengan memenuhi kebutuhan ini saat sahur maupun berbuka puasa. Dengan asupan makanan dan cairan yang cukup, Anda bisa terhindar dari rasa kantuk saat bekerja.

Meski demikian, pastikan Anda mengonsumsinya dalam jumlah yang cukup, tidak berlebih. Selain itu, pastikan juga Anda sudah minum dengan jumlah air putih yang cukup untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh Anda selama berpuasa.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.