NEWS

Isyana Sarasvati Akan Gelar Konser Satu Dekade Pada November 2024

Konser bertajuk ‘Lost In Harmony, A Decade Live Concert’.

Isyana Sarasvati Akan Gelar Konser Satu Dekade Pada November 2024Isyana Sarasvati. (Fortuneidn/Bayu Satito)
13 June 2024

Jakarta, FORTUNE – Musisi Isyana Sarasvati, akan menggelar Konser bertajuk ‘Lost In Harmony, A Decade Live Concert’, sebagai penanda 10 tahun perjalanan karirnya di industri musik Tanah Air.

Isyana mengatakan bahwa melalui konser ini, ia ingin mengekspresikan pahit manis perjalanan karirnya dalam bermusik. "Hidup aku dipenuhi berbagai macam harmoni, baik mayor dan minor. Lost In Harmony aku ingin berpetualang. Jadi, pada saat menyaksikan konser ini, semua bertualang ke dunia Isyana,” ujarnya dalam konferensi pers di Kemang Village, Rabu (12/6).

Dalam konser istimewa ini, Isyana mengaku tak hanya ingin merefleksikan karya-karya yang pernah ia ciptakan, namun juga jadi suguhan istimewa bagi para penggemar yang telah mendukungnya dari awal berkarir (Isyanation). “Sebagai medium untuk merayakan warna-warni dan membangunkan kembali seorang Isyana yang sempat ‘tertidur’,” katanya.

Ia berharap, melalui konser ini, para penggemarnya bisa merasakan pengalaman Isyana selama berkarir dan ‘terlahir kembali’. “Purity...pure...rebirth,” ujar Isyana. “Konser yang akan menjadi turning and burning point yang sangat dahsyat.”

Konsep berbeda

Penampilan Isyana Sarasvati dalam konferensi pers konser satu dekadenya.
Penampilan Isyana Sarasvati dalam konferensi pers konser satu dekadenya. (Fortuneidn/Bayu Satito)

Untuk itu, Isyana pun mengungkapkan bahwa konser tunggalnya nanti akan menampilkan konsep yang berbeda dengan menyertakan ‘nyawa’  nuansa musik orkestra untuk mengiringi setiap aransemen dari karya-karya lagu Isyana Sarasvati.

Isyana menuturkan, orkestra di konser satu dekadenya ini akan lebih berwarna lewat kolaborasi dengan beberapa nama besar di dunia musik seperti Avip Priatna dari Jakarta Concert Orchestra, Batavia Madrigal Singer, dan The Resonanz Choir. "Ini akan menjadi perayaan besar, haru dan (aku) enggak sabar untuk melakukan perayaan ini," katanya sambil mengungkapkan bahwa masih banyak kejutan lainnya.

Single baru

Konferensi pers konser satu dekade Isyana Sarasvati.
Konferensi pers konser satu dekade Isyana Sarasvati. (Fortuneidn/Bayu Satito)

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.