NEWS

KADIN Ramal Nilai Ekonomi Idul Adha 2023 Tembus Rp24 Triliun

Berpotensi tingkatkan pemberdayaan UMKM sektor peternakan.

KADIN Ramal Nilai Ekonomi Idul Adha 2023 Tembus Rp24 TriliunANTARA FOTO /Irwansyah Putra/tom.
27 June 2023

Jakarta, FORTUNE – Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia memperkirakan perayaan Idul Adha 2023 bisa meningkatkan perekonomian Indonesia dengan nilai kontribusi mencapai Rp24 triliun.

Ketua Umum Kadin Indonesia, Arsjad Rasjid, mengatakan bahwa peningkatan ini akan berdampak pada pemberdayaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), khususnya para peternak.

“Eeiring dengan dicabutnya status pandemi Covid-19 sehingga pelaksanaan kurban bisa kembali normal dan pembagian daging kurban juga lebih luas dibandingkan ketika pandemi,” ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Fortune Indonesia, Selasa (27/6).

Selain pelaksanaan kurban, faktor lain yang bisa jadi peluang meningkatkan perekonomian adalah geliat pariwisata di daerah yang dipicu oleh kebijakan cuti bersama yang dikeluarkan pemerintah.

Jangkau masyarakat

Ketua Umum KADIN Indonesia, Arsjad Rasjid.
Ketua Umum KADIN Indonesia, Arsjad Rasjid. (dok. KADIN)

Arsjad berharap, pencabutan status pandemi Covid-19, pembagian daging kurban tahun ini bisa menjangkau lebih banyak masyarakat. Hal ini bisa membantu menurunkan ketimpangan atau kesenjangan konsumsi daging nasional.

Data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan konsumsi daging sapi dan kerbau per kapita di Indonesia diperkirakan sekitar 2,5 kilogram pada tahun 2022, jauh di bawah konsumsi rata-rata dunia sebesar 6,3 kilogram per kapita menurut data Organisasi Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi (OECD).

Pasar muslim ASEAN

Ilustrasi muslim milenial. Shutterstock/SVRSLYIMAGE

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.