NEWS

10 Kampus Swasta Terbaik di Yogyakarta Versi Webometrics 2024

Tidak kalah dengan kampus negeri

10 Kampus Swasta Terbaik di Yogyakarta Versi Webometrics 2024ilustrasi berkuliah (unsplash/kenny eliason)
18 July 2024

Tidak hanya wisata yang terkenal, Yogyakarta juga termasuk salah satu kota tujuan pelajar untuk melanjutkan studi. Terlebih pendidikan di perguruan tinggi. 

Ada banyak pelajar dari berbagai kota hingga negara menjadikan Yogyakarta sebagai tempat untuk menempuh pendidikan. Selain kampus negeri, kampus swasta di sana memiliki kualitas yang bagus.

Bahkan, beberapa ada yang masuk ke dalam Daftar Kampus Swasta terbaik di Yogyakarta versi Webometrics 2024. Penasaran kampus mana saja yang masuk ke dalam daftarnya? Berikut daftar lengkapnya.

1. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Di peringkat teratas, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) berhasil mengamankan tempatnya dalam kampus swasta terbaik di Yogyakarta.

Dilansir dari situs webometrics.info, universitas ini menempati peringkat ke-20 di peringkat nasional.

Universitas Muhammadiyah Yogyakarta beralamat lengkap di Jalan Brawijaya, Kasihan, Bantul, Yogyakarta. Sejak tahun 1981, UMY telah meluluskan sejumlah mahasiswa dari berbagai fakultas dan jurusan unggulannya. 

Menawarkan pendidikan tinggi berkualitas bagi mahasiswanya, UMY telah mendapatkan peringkat akreditas Unggul.

2. Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta

Kampus swasta berikutnya adalah Universitas Ahmad Yogyakarta (UAD) yang menempati peringkat ke-37.

Diketahui perguruan tinggi satu ini merupakan universitas pertama yang dibangun oleh Muhammadiyah pertama di Yogyakarta.

Sebelum dikenal dengan nama tersebut, kampus ini dulunya dikenal dengan IKIP Muhammadiyah Yogyakarta.

Pada tahun 1994, IKIP Muhammadiyah Yogyakarta resmi berubah menjadi Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta.

UAD menawarkan berbagai pilihan fakultas dan jurusan, mulai dari rumpun soshum hingga saintek.

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.