NEWS

UEA Lirik Investasi Sejumlah Proyek di Ibu Kota Baru

Realisasi investasi per September 2021 mencapai Rp659,4 T

UEA Lirik Investasi Sejumlah Proyek di Ibu Kota BaruMenteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia (YouTube/BKPM TV)
12 November 2021

Jakarta, FORTUNE - Kunjungan pemerintah ke Uni Emirat Arab (UEA) dan pertemuan dengan sejumlah investor asal UEA di perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Pemimpin Dunia COP 26 di Glasgow, Skotlandia berbuah manis.

Indonesia mengantongi komitmen investasi senilai US$44,6 miliar atau setara dengan Rp637 triliun (kurs Rp14.300 per dolar AS) dari Uni Emirat Arab yang targetnya akan direalisasikan bertahap. Dari jumlah itu, US$18 miliar atau Rp256,9 triliun akan diinvestasikan ke Lembaga Pengelola Investasi, Indonesia Investment Authority (INA).

Realisasi investasi bertahap

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, mengatakan rencana investasi itu dilakukan bertahap untuk rentang 2021–2024. Pemerintah menargetkan setidaknya US$8 miliar atau Rp114,19 triliun sudah dapat direalisasikan tahun depan. 

”Tidak ada artinya kalau hanya komitmen, tapi tidak diimplementasikan. Kami rencanakan ini sampai tahun 2023 atau paling lambat 2024 semua sudah direalisasikan,” ujarnya

Untuk mengawal investasi dari UEA, Bahlil mengatakan pemerintah akan lebih proaktif dan menerapkan strategi ”jemput bola”. 

”Pemerintah akan mendatangi dan seluruh perizinannya akan diurus. Urusan mereka (investor) tinggal membawa teknologi, modal, dan pasar. Kita tidak bisa lagi berpikir di belakang meja, sekarang polanya menjemput bola,” katanya dalam konferensi pers daring, dikutip Jumat (12/11).

Lirik investasi di ibu kota baru

Investasi dari UEA rencananya ada yang diarahkan untuk pembangunan ibu kota negara baru. Dari total komitmen Rp637 triliun itu, sebanyak Rp256,9 triliun diinvestasikan di INA. Sebanyak Rp114,19 triliun atau US$8 miliar sudah jelas peruntukannya, sementara Rp142,67 triliun atau US$10 miliar sisanya masih bersifat tentatif untuk dimasukkan ke proyek pembangunan ibu kota. 

”Angkanya berapa belum disepakati, saat ini komunikasi masih berlangsung intens. Tetapi, dari total komitmen itu, yang mungkin masuk ke proyek ibu kota negara baru adalah 10 miliar dollar AS itu,” kata Bahlil.

Bahlil mengungkapkan sejumlah proyek yang disasar oleh Uni Emirat Arab (UEA) untuk pembangunan ibu kota baru di Kalimantan Timur. Secara umum ada sejumlah proyek, seperti beberapa fasilitas gedung, IT (teknologi informasi) hingga pembangunan sejumlah industri hijau.

"Sekarang tim kami sedang mapping secara detail. Nanti sore kita rapat lagi dengan Pak Luhut dan tim dari UEA untuk meng-exercise lagi mana bagian-bagian yang mereka minati. Tetapi secara umum, pertama adalah beberapa fasilitas gedung mereka mau, IT juga mereka mau, kemudian beberapa kawasan industri hijau. Ini secara umum," ucapnya.

Bahlil sendiri berjanji akan memberikan informasi soal rincian proyek yang diminati UEA dalam dua hingga tiga minggu ke depan.

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.