NEWS

Kemendag Relaksasi Ekspor Konsentrat Tembaga dan Produk Tambang Lain

Larangan ekspor konsentrat berlaku 1 Januari 2025.

Kemendag Relaksasi Ekspor Konsentrat Tembaga dan Produk Tambang LainPT Freeport Indonesia (dok.PT Freeport Indonesia)
04 June 2024

Fortune Recap

  • Kementerian Perdagangan merelaksasi ekspor produk pertambangan seperti konsentrat tembaga, besi laterit, seng, timbal, dan lumpur anoda.
  • Perubahan aturan ekspor tertuang dalam Permendag No.10/2024, menunda larangan ekspor hingga 1 Januari 2025.
  • Relaksasi ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja ekspor nasional dan menciptakan iklim usaha yang baik.
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Kementerian Perdagangan (Kemendag) merelaksasi ekspor beberapa produk pertambangan, seperti komoditas, konsentrat tembaga, konsentrat besi laterit, konsentrat seng, konsentrat timbal, dan lumpur anoda (anoda slime) dengan merevisi kebijakan ekspor.

Relaksasi itu tertuang dalam Permendag No.10/2024 tentang Perubahan atas Permendag No.22/2023 tentang Barang yang Dilarang untuk Diekspor.

Pada aturan sebelumnya, larangan ekspor berlaku pada 1 Juni 2024. Namun, kebijakan itu direvisi dan larangan tersebut akan diberlakukan pada 1 Januari 2025, dan ditujukan untuk menjamin kepastian berusaha di dalam negeri, menciptakan iklim usaha yang baik, dan meningkatkan ekspor atas produk yang bernilai tambah.

Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kemendag, Budi Santoso, dalam keterangannya (4/6) mengatakan revisi kebijakan ekspor tersebut akan memberikan kepastian hukum dan kepastian berusaha bagi para eksportir dalam mengajukan perizinan berusaha dalam bidang ekspor.

Budi meyakini relaksasi ekspor produk pertambangan ini sejalan dengan tujuan pemerintah dalam hilirisasi produk pertambangan. Dia berharap seluruh pemangku kepentingan (stakeholder) dapat bekerja sama dengan baik untuk memajukan industri dalam negeri.

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.