NEWS

Menhub Bakal Tambah Kuota Mudik Gratis Tahun Depan

Mudik gratis dinilai berhasil menurunkan angka kecelakaan.

Menhub Bakal Tambah Kuota Mudik Gratis Tahun DepanSejumlah kendaraan memadati jalan tol Cipali, Purwakarta, Jawa Barat, Sabtu (30/4/2022). ANTARA FOTO/M Ibnu Chazar/hp.
24 May 2023

Jakarta, FORTUNE - Kementerian Perhubungan mengatakan akan menambah jumlah kuota mudik gratis tahun depan.

Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, mengatakan bahwa program mudik gratis tahun ini berhasil menekan angka kecelakaan pengendara roda dua saat melakukan mudik.

"Jumlah pemudik motor kemarin turun. Turunnya juga berbanding lurus dengan kecelakaan, karena lebih dari 50 persen kecelakaan itu motor," kata Budi di hadapan Komisi V DPR yang disiarkan secara virtual, Rabu (24/5).

Untuk itu pihaknya tahun depan berencana akan menambah kuota mudik gratis dengan memberikan subsidi bus, kereta api, dan angkutan laut.

"Ini bermakna bagi masyarakat. Kami berniat menambah alokasi mudik bersama," ujar Budi.

Berkoordinasi dengan seluruh stakeholder

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.