Program Magenta BUMN 2023 Dibuka, Ketahui Syarat dan Cara Mendaftarnya
Kementerian BUMN membuka program magang Magenta BUMN.
Jakarta, FORTUNE - Magenta BUMN adalah salah satu program magang terpadu bagi mahasiswa dan lulusan baru perguruan tinggi atau fresh graduate. Kementerian BUMN membuka kembali program tersebut dan diinformasikan melalui Forum Human Capital Indonesia (FHCI).
Mahasiswa dan fresh graduate yang berminat dapat segera mendaftar dalam periode 16–22 Januari 2023.
"Magenta BUMN merupakan program magang terpadu bagi mahasiswa dan fresh graduate agar dapat mengaktualisasikan ilmu yang telah diperoleh di dunia perkuliahan serta merasakan langsung pengalaman bekerja di BUMN," demikian bunyi postingan Instagram resmi FHCI BUMN, dikutip Selasa (17/1).
Pendaftaran dapat dilakukan dengan langsung mengakses laman https://magenta.fhcibumn.com.
Sebelum mendaftar Magenta BUMN, Anda perlu menyiapkan sejumlah data yang diperlukan. Untuk proses seleksi dan pengumuman kelulusan, akan dilaksanakan pada 23–27 Januari 2023.
Program untuk mahasiswa dan fresh graduate
Keterangan resmi FHCI menyebutkan mahasiswa dan fresh graduate akan mendapatkan peluang untuk mengembangkan soft skill dan hard skill. Tidak hanya itu saja, Anda juga bisa memperoleh sertifikat eksklusif yang ditandatangani oleh Menteri BUMN dan Ketua Umum FHCI.
Melansir dari situs resmi Magenta, program magang ini memiliki empat program:
- Magang Umum
- Magang Santri
- Kampus Merdeka BUMN
- Indonesia Global Talent Internship.
Ada beberapa syarat yang perlu diketahui ketika Anda ingin mengikuti program Magenta BUMN. Bagi peserta: minimal SMA atau sederajat, berstatus mahasiswa, lulusan baru atau fresh graduate, dan mahasiswa lulusan D4 atau S1. Peserta umumnya berasal dari jurusan yang linear atau memiliki keterampilan pada bidang tertentu yang terdapat di BUMN.
Berikut daftar perusahaan di bawah naungan BUMN:
- BUMN industri energi, minyak, dan gas bumi: PT Pertamina dan PT PLN.
- BUMN industri kesehatan: PT Bio Farma.
- BUMN jasa infrastruktur: PT Adhi Karya, PT Hutama Karya, PT Jasa Marga, Semen Indonesia.
- BUMN jasa logistik: Perum DAMRI, PT Kereta Api Indonesia, PT Pos Indonesia.
- BUMN industri pariwisata: PT Garuda Indonesia.
- BUMN industri pangan: PT Pupuk Indonesia, PT Rajawali Nusantara Indonesia, dan Perum Badan Usaha Logistik.
- BUMN industri jasa keuangan: PT Bank Mandiri, BNI (Bank Negara Indonesia), BRI (Bank Rakyat Indonesia), BTN (Bank Tabungan Negara), dan BSI (Bank Syariah Indonesia).
Cara mendaftar program Magenta BUMN
Berdasarkan jadwal pendaftaran, Magenta BUMN mulai dibuka pada 16–22 Januari 2023. Tahap seleksi dan pengumuman kelolosan dijadwalkan pada 23–27 Januari 2023. Informasi pendaftaran Magenta BUMN dapat dilihat langsung pda portal resminya.
Berikut adalah syarat pendaftaran agang Magenta BUMN:
- Foto KTP
- Transkrip akademik
- Curriculum Vitae
- Surat Keterangan Mahasiswa Aktif
Berikut cara daftarnya:
- Langkah pertama, Anda bisa mengunjungi situs resmi rekrutmen Magenta di magenta.fhcibumn.com.
- Setelah itu, buat akun terlebih dahulu untuk dapat melakukan pendaftaran pada menu “Masuk ke Akun”.
- Isi data lainnya dengan cara klik “Lihat Profil”, kemudian lengkapi seluruh data pada menu “Data Pribadi”, “Informasi Akademik”, dan “Kelengkapan Data Pemagang”.
- Cari lowongan magang yang diinginkan dengan cara klik menu “Lowongan Magang” kemudian pilih lowongan magang yang sesuai dengan jurusan, lalu klik “Daftar Magang”.