NEWS

Pemerintah Tarik Utang Baru Rp23 Triliun Lewat Lelang 8 Seri SUN

Optimisme investor tampak dari incoming bids Rp66,9 triliun.

Pemerintah Tarik Utang Baru Rp23 Triliun Lewat Lelang 8 Seri SUNilustrasi surat utang negara (unsplash.com/Tech Daily)
07 August 2024

Fortune Recap

  • Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menarik utang baru senilai Rp23 triliun lewat lelang delapan seri surat utang negara (SUN) pada 6 Agustus 2024.
  • Total penawaran masuk dalam lelang tersebut mencapai Rp66,93 triliun, menunjukkan optimisme investor atas kondisi perekonomian domestik yang solid.
  • Penerbitan SUN seri baru FR0103 dengan tenor 11 tahun sebagai calon SUN seri benchmark tenor 10 tahun untuk 2025 mendapat sambutan positif dari investor.
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menarik utang baru sebesar Rp23 triliun lewat lelang delapan seri surat utang negara (SUN) pada 6 Agustus 2024.

Direktur Surat Utang Negara Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kemenkeu, Deni Ridwan, mengatakan total penawaran masuk dalam lelang tersebut mencapai Rp66,93 triliun. 

"Pemerintah memutuskan untuk memenangkan penawaran sebesar Rp23 triliun pada lelang SUN hari ini dengan mempertimbangkan yield SBN yang wajar di pasar sekunder, rencana kebutuhan pembiayaan tahun 2024, dan kondisi kas negara terkini," ujarnya dalam keterangan resmi, dikutip Rabu (7/8).

Deni menyatakan besarnya penawaran masuk dalam lelang tersebut menunjukkan optimisme investor atas solidnya kondisi perekonomian domestik.

"Minat investor pada lelang SUN hari ini sangat baik tecermin dari naiknya total incoming bids menjadi Rp66,99 triliun dari Rp57,19 triliun pada lelang SUN sebelumnya," katanya.

Dia pun mengatakan penerbitan SUN seri baru FR0103 dengan tenor 11 tahun sebagai calon SUN seri benchmark tenor 10 tahun untuk 2025 mendapat sambutan sangat positif. Penawaran seri tersebut mencapai Rp37,1 triliun atau 55,4 persen dari total penawaran, dan dimenangkan sebesar Rp10,65 triliun atau 46,3 persen dari total awarded bids.

"Incoming dan awarded bids seri tersebut merupakan yang terbesar pada lelang hari ini," katanya. 

Kemudian, pemerintah juga kembali menawarkan seri Sustainable Development Goals (SDGs) Bond, FRSDG001, pada lelang SUN hari ini dan mendapat respons positif dari investor dengan incoming bids sebesar Rp1,04 triliun atau 1,55 persen dari total incoming bids.

Minat investor asing

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.