NEWS

Cara Mutasi Motor yang Benar, Beserta Persyaratannya

Ketahui hal ini untuk menghindari jasa calo.

Cara Mutasi Motor yang Benar, Beserta Persyaratannyailustrasi motor (unsplash.com/Harinnita Maya Detta)
19 January 2023

Penting bagi pemilik kendaraan untuk mengetahui cara mutasi motor yang benar. Hal ini untuk bertujuan untuk bersiap sedia bila Anda sewaktu-waktu berpindah domisili atau menetap di daerah yang lain.

Seperti yang diketahui, mutasi motor adalah proses perpindahan registrasi ulang kendaraan bermotor dari wilayah registrasi asal ke wilayah registrasi yang baru. Hal ini bisa terjadi jika pemilik kendaraan melakukan perpindahan domisili.

Proses mutasi motor ini sebenarnya cukup mudah, Anda harus mempersiapkan sejumlah persyaratan terlebih dahulu. Selain itu, Anda juga harus mengerti langkah-langkahnya guna menghindari jasa calo.

Berikut ini cara mutasi motor yang benar dan persyaratannya yang harus Anda persiapkan. Simak bersama di sini!

Dokumen persyaratan mutasi motor

dokumen
ilustrasi dokumen (unsplash.com/ Dimitri Karastelev)

Sebelum Anda mengetahui cara mutasi motor, ada baiknya ketahui dahulu dokumen apa saja yang harus dipersiapkan. Berikut ini sejumlah persyaratan mutasi motor yang akan di bawah ke kantor Samsat terdekat:

  • Buku Kepemilikan Kendaraan Bermotor (BPKB) asli dan fotokopi (2 rangkap)
  • Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) asli dan fotokopi (2 rangkap)
  • KTP asli dan fotokopi (2 rangkap)
  • Kuitansi jual beli kendaraan dilengkapi dengan materai
  • Faktor atau Form A dan fotokopi khusus untuk badan hukum
  • Salinan akta pendirian (satu lembar), surat kuasa bermaterai yang ditandatangani pimpinan dan memiliki cap badan hukum bersangkutan, serta surat keterangan domisili
  • Bagi kendaraan instansi pemerintah, BUMD, dan BUMN, diharapkan untuk dapat menyertakan surat tugas dan surat kuasa bermaterai yang telah ditandatangani oleh pimpinan beserta cap instansi.

Cara mutasi motor

helm di motor
ilustrai helm motor (unsplash.com/Brock Wegner)

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.