NEWS

Daftar Negara Afrika, Pembagian, dan Ibu Kotanya

Memiliki curah hujan yang rendah.

Daftar Negara Afrika, Pembagian, dan Ibu Kotanyailustrasi negara Afrika (unsplash.com/Harshil Gudka)
05 May 2023

Benua Afrika menjadi salah satu benua yang ada di bumi. Wilayah ini memiliki jumlah penduduk lebih dari 1 miliar orang yang tersebar di beberapa negara.

Seperti benua lainnya, Afrika juga memiliki pembagian wilayah tertentu berdasarkan arah mata angin. Agar Anda tidak penasaran, simak daftar negara Afrika dan pembagiannya pada artikel berikut ini.

Mengenal Benua Afrika

Benua ini memiliki daratan yang luas yang terhampar sekitar seperlima dari total luas permukaan bumi. Maka, tidak heran jika benua Afrika menjadi benua terluas ketiga di dunia. 

Dari sisi astronomis, benua ini berada di tiga garis lintang utama, yakni garis khatulistiwa, garis balik utara (23,5 derajat LU), dan garis balik selatan (23,5 derajat LS). Jadi, letak astronomis benua Afrika adalah di 380 LU-350 LS dan 170 BB-510 BT.

Mayoritas wilayah di Afrika beriklim tropis karena terpotong oleh garis khatulistiwa, sehingga curah hujan di negara ini lebih rendah.

Benua Afrika memiliki gurun yang gersang, seperti gurun Libya, Sahara, dan Sahel. Selain itu, terdapat pula lembah di beberapa negara di Afrika.

Di bagian selatan dan timur di wilayah ini terdapat gunung tertinggi di Afrika, yakni  gunung Kilimanjaro. Benua Afrika juga memiliki sungai terpanjang di dunia, yaitu sungai Nil dengan panjang 6.690 km.

Daftar negara Afrika

Benua Afrika memiliki 54 negara yang terbagi lagi ke dalam lima wilayah, yakni Afrika Barat,  Afrika Timur, Afrika Utara, Afrika Tengah, dan Afrika Selatan.

Simak selengkapnya daftar negara Afrikaa lengkap dengan ibu kotanya di bawah ini:

1. Afrika Barat

  • Benin - Porto-Novo
  • Burkina Faso - Ouagadougou 
  • Cape Verde - Praia 
  • Gambia - Banjul 
  • Ghana - Accra 
  • Guinea - Conakry 
  • Guinea-Bissau - Bissau 
  • Pantai Gading - Yamoussoukro 
  • Liberia - Monrovia 
  • Mali - Bamako 
  • Mauritania - Nouakchott 
  • Niger - Niamey 
  • Nigeria - Abuja 
  • Senegal - Dakar 
  • Sierra Leone - Freetown 
  • Togo - Lome

2. Afrika Timur

  • Djibouti- DJibouti 
  • Eritrea - Asmara 
  • Ethiopia - Addis Ababa 
  • Kenya - Nairobi 
  • Komoro - Moroni 
  • Madagascar - Antananarivo 
  • Mauritius - Port Louis 
  • Mayotte - Mamoudzou 
  • Mozambik - Maputo 
  • Rwanda - Kigali 
  • Seychelles - Victoria 
  • Sudan Selatan - Juba 
  • Somalia - Mogadishu 
  • Somaliland - Hargeisa 
  • Tanzania - Dodoma 
  • Uganda - Kampala 
  • Zambia - Lusaka 
  • Zimbabwe - Harare

3. Afrika Utara

  • Maroko - Rabat
  • Algeria - Algiers 
  • Tunisia - Tunis 
  • Libya - Tripoli 
  • Mesir - Kairo 
  • Sudan - Khartoum

4. Afrika Tengah

  • Angola - Luanda
  • Chad - N’Djamena 
  • Gabon - Libreville 
  • Guinea Khatulistiwa - Malabo 
  • Kamerun - Yaounde 
  • Kongo - Brazzaville 
  • Republik Afrika Tengah - Bangui 
  • Republik Demokratik Kongo - Kinshasa 
  • Sao Tome dan Principe - Sao Tome

5. Afrika Selatan

  • Afrika Selatan - Cape Town 
  • Botswana - Gaborone 
  • Lesotho - Maseru 
  • Namibia - Windhoek 
  • Eswatini - Mbabane

Itulah tadi daftar negara Afrika yang perlu diketahui. Semoga artikel di atas bermanfaat dan menambah wawasan Anda mengenai negara-negara yang ada di dunia.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.