SHARIA

Indonesia-UEA Sepakati Perluasan Kerja Sama Keuangan Islam

Sepakat melawan pencucian uang dan terorisme.

Indonesia-UEA Sepakati Perluasan Kerja Sama Keuangan IslamGubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo. (Tangkapan layar)
04 December 2023

Jakarta, FORTUNE - Bank Indonesia (BI) dan Central Bank of the United Arab Emirates (CBUAE) sepakat memperluas kerja sama lewat Nota Kesepahaman yang diteken Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo dan Gubernur CBUAE Khaled Mohamed Balama pada 29 November 2023.

Langkah ini menjadi kelanjutan dari kerja sama yang terjalin sejak 2021. Sebelumnya, kedua bank sentral fokus pada kerja sama di bidang sistem pembayaran dan inovasi keuangan digital. 

Melalui Nota Kesepahaman terbaru, kerja sama diperluas pada berbagai area kebanksentralan, seperti moneter, makroprudensial, stabilitas keuangan, sistem pembayaran dan inovasi keuangan digital, serta berbagai area ekonomi dan keuangan Islam. 

"Kerja sama kedua bank sentral menjadi bagian penting dari capaian dalam pertemuan antara Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, dan Presiden Uni Emirat Arab (UEA) Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan pada 1 Desember 2023 di sela-sela gelaran COP 28 di Dubai, UEA," kata Gubernur BI Perry Warjiyo dalam keterangannya, dikutip Senin (4/12).

Komitmen memerangi pencucian uang dan terorisme

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.