Cara Mengunduh Sertifikat Haji Rilisan Arab Saudi Secara Online
Bukti telah menyelesaikan ibadah haji.
Jakarta, FORTUNE - Jemaah haji 2023 bisa mengunduh sertifikat haji secara online sebagai salah satu bukti telah menyelesaikan ibadah haji.
Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi telah merilis cara mendapatkan sertifikat yang menyatakan telah menunaikan ibadah haji dengan menggunakan aplikasi Nusuk.
Jemaah yang ingin mendapatkan sertifikat tersebut dapat melakukannya dengan mengunduh aplikasi Nusuk dan memilih desain dokumen yang mereka suka. Berikut langkah-langkah untuk mendapatkan sertifikat haji online melalui aplikasi.
Cara unduh sertifikat haji 2023
Secara default aplikasi ini menggunakan bahasa Arab, namun ada pilihan bahasa Inggris bagi mereka yang tidak fasih berbahasa Arab. Berikut langkah-langkah untuk mendapatkan sertifikat haji melalui aplikasi:
- Unduh aplikasi Nusuk melalui Play Store atau App Store pada perangkat Android maupun iOS.
- Pilih aplikasi dengan nuansa krem dan putih yang memiliki simbol Ka'bah di tengahnya.
- Bagi yang telah memiliki akun, bisa pilih Login, dan bagi yang belum bisa mendaftar lebih dulu dengan klik New User
- Pilih View Card yang ada pada halaman utama
- Pilih tujuan to issue a Haj completion certificate untuk mengakses sertifikat haji.
- Pilih desain sertifikat yang disukai.
- Terakhir, klik Issue Certificate.
Cara daftar aplikasi Nusuk
Jemaah harus terlebih dulu terdaftar pada aplikasi Nusuk untuk mengunduh sertifikat haji online. Bagi yang belum terdaftar pada aplikasi Nusuk, berikut caranya:
- Cari aplikasi Nusuk di Play Store atau App Store setiap perangkat, lalu pilih Install (download).
- Setelah pengunduhan selesai, buka aplikasi tersebut.
- Setelah masuk halaman utama, aplikasi akan meminta izin untuk mengakses lokasi dan kalender. Akan tampil pilihan Login dan New User. Jika baru pertama kali menggunakannya, pilih New User.
- Masuk ke pengisian data, pilih opsi paling kanan atas sebagai Visitor.
- Selanjutnya, isi nomor visa, paspor, kebangsaan, nomor telepon, e-mail dan password akun Nusuk. Jika telah lengkap, centang semua pernyataan di bawahnya, dan nyalakan tombol jika jemaah membutuhkan pendampingan khusus (Special Assistance), lalu pilih Register.
- Sistem kemudian akan mengirim empat nomor pin via e-mail sebagai aktivasi aplikasi Nusuk. Jadi, pastikan e-mail yang diberikan adalah alamat e-mail aktif
- Setelah berhasil, saat kita akan login ke aplikasi, sistem kembali mengirim kode verifikasi via email.
- Anda telah resmi terdaftar melalui aplikasi Nusuk.
Demikianlah cara mengunduh sertifikasi haji online menggunakan aplikasi Nusuk.