SHARIA

Aset Asuransi Kitabisa Tembus Rp151,9 miliar

Dana tabarru' Asuransi Kitabisa tumbuh 8%.

Aset Asuransi Kitabisa Tembus Rp151,9 miliarIlustrasi Asuransi Kitabisa/Dok KitaBisa
09 October 2024

Jakarta, FORTUNE - Setelah satu dekade hadir sebagai ekosistem crowdfunding digital di Indonesia, Kitabisa kini resmi memasuki industri asuransi dengan membawa nama PT Asuransi Jiwa Syariah Kitabisa (Asuransi Kitabisa) dan membawa optimisme terhadap kinerja. 

Optimisme itu sejalan dengan ekosistem Grup Kitabisa dan dukungan pemerintah terhadap pengembangan industri Asuransi Syariah seperti melalui masterplan ekonomi syariah Indonesia. Tren pertumbuhan positif tercermin dari jumlah aset perusahaan yang naik 35 persen secara tahunan menjadi Rp151,9 miliar pada 2023. 

CEO Asuransi Kitabisa Bryan Silfanus menjelaskan, praktik asuransi pada dasarnya adalah sekumpulan orang yang saling menjaga ketika ada musibah, yang sejalan dengan tolong-menolong yang selama ini Kitabisa fasilitasi di platform digital. 

“Asuransi Kitabisa membawa pendekatan baru dalam industri asuransi dengan menekankan semangat tolong-menolong. Memberikan edukasi bahwa asuransi tidak hanya tentang risiko finansial, tetapi juga tentang membangun komunitas yang saling membantu dan berbagi beban bersama,” kata Bryan melalui keterangan tertulis yang dikutip di Jakarta, Rabu (9/10). 

Dana tabarru' Asuransi Kitabisa tumbuh 8% capai Rp13,8 miliar

KPR syariah semakin diminati karena memberikan kepastian cicilan.
Gandi Purwandi/Shutterstock

Selain itu, jumlah akumulasi premi atau dana tabarru’ tumbuh 8 persen year-on-year (yoy) menjadi Rp13,8 miliar. Seperti diketahui, dalam perjalanannya, Kitabisa sebagai platform yang telah menjadi jembatan kebaikan dan wadah tolong-menolong digital masyarakat Indonesia mengakuisisi PT Asuransi Jiwa Syariah Amanah Githa pada 2023.

Asuransi Jiwa Syariah Amanah Githa berubah nama menjadi PT Asuransi Jiwa Syariah Kitabisa dan perusahaan telah mengantongi izin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

“Dengan dukungan ekosistem Grup Kitabisa, Asuransi Kitabisa berkomitmen menyediakan lebih banyak pilihan perlindungan berbasis tolong-menolong. Peran Asuransi Kitabisa menjaga amanah anggota, dengan memastikan dana dikelola secara transparan,” ujarnya. 

Potensi pasar asuransi syariah di RI masih besar

deposito bank
Ilustrasi deposito bank (unsplash/towfiqu barbhuiya)

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.