SHARIA

Dana Kelolaan Tabungan Haji Bank Mega Syariah Tembus Rp 284 miliar

Jumlah jamaah haji RI diprediksi tembus 3,3 juta di 2030.

Dana Kelolaan Tabungan Haji Bank Mega Syariah Tembus Rp 284 miliarIlustrasi ibadah haji/Pixabay
08 October 2024

Jakarta, FORTUNE - PT Bank Mega Syariah (BMS) masih mencatatkan pertumbuhan positif dalam layanan Tabungan Haji. Tercatat, pada September 2024 jumlah dana kelolaan tabungan haji Bank Mega Syariah mengalami peningkatan lebih dari 5 persen dari posisi Desember 2023, dengan total dana kelolaan mencapai lebih dari Rp 284 miliar.

“Melihat besarnya minat masyarakat untuk menunaikan ibadah haji dan umrah. Bank Mega Syariah optimistis dapat terus mendukung nasabah dalam mewujudkan impian beribadah serta memperluas pangsa pasar di sektor perbankan syariah nasional,” kata Sales & Distribution Division Head Bank Mega Syariah Dila Karnela Peter melalui keterangan resmi di Jakarta, Selasa (8/10).

Sementara itu, untuk jumlah pendaftar haji melalui Bank Mega Syariah juga terus tumbuh hampir mencapai 10 persen dari total pendaftar haji nasional untuk periode Januari hingga September 2024. Dengan pencapaian ini, lanjut Dila, Bank Mega Syariah berhasil masuk ke dalam jajaran lima besar bank dengan jumlah pendaftar haji terbanyak di Indonesia.

Jumlah jamaah haji RI diprediksi tembus 3,3 juta di 2030

Bandara Kertajati, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, siap layani penerbangan haji. (Doc: Kemenhub)

Meskipun biaya perjalanan haji dan umrah terus meningkat, minat masyarakat Indonesia untuk menunaikan ibadah haji tetap tak surut. Jumlah calon jamaah haji dan umrah semakin bertambah setiap tahunnya. Dengan kuota pokok jamaah haji terbesar di dunia, Indonesia memiliki 221 ribu kuota haji pada tahun 2024, dan diproyeksikan jumlah jamaah haji dan umrah akan mencapai 3,3 juta pada tahun 2030.

Menteri Keuangan Republik Indonesia, Sri Mulyani Indrawati, mengungkapkan bahwa potensi perputaran ekonomi dari ekosistem haji dan umrah di Indonesia akan mengalami pertumbuhan pesat. Pada 2023, perputaran ekonomi ini diperkirakan mencapai Rp 65 triliun, dan jumlah tersebut diproyeksikan melonjak menjadi Rp 194 triliun pada tahun 2030.

Pertumbuhan ekonomi dari sektor haji dan umrah tersebut memberikan peluang besar bagi lembaga keuangan syariah di Indonesia untuk mendukung calon jamaah dalam perencanaan dan pembiayaan ibadah mereka, baik melalui produk tabungan haji, pembiayaan umrah, maupun layanan konsultasi keuangan syariah yang terintegrasi.

BMS gencar kolaborasi pacu tabungan haji

Ilustrasi pegawai Bank Mega Syariah tengah melayani nasabah/Dok. Bank Mega Syariah

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.