TECH

Mengenal Peran dan Manfaat Teknologi AI dalam Industri Kesehatan

Teknologi AI hanya membantu memudahkan tugas manusia.

Mengenal Peran dan Manfaat Teknologi AI dalam Industri KesehatanIlustrasi sistem kesehatan dunia. (Pixabay/ar130405)
24 October 2024

Jakarta, FORTUNE – Pemanfaatan Teknologi AI (Artificial Intelligence), saat ini  merambah berbagai bidang, salah satunya Industri Kesehatan. Pemanfaat AI turut mendukung perawatan pasien hingga membantu operasi dan mengembangkan obat-obatan baru sehingga cara kerja rumah sakit, perusahaan farmasi, hingga layanan medis banyak mengalami perubahan.

Potensi AI dalam industri ini terlihat dari proyeksi pertumbuhan pasar yang mencapai US$187 miliar atau sekitar Rp2,92 kuadriliun (kurs Rp15.638,73 per US$) pada 2030, naik dari US$11 miliar (Rp172,04 triliun) pada  2021, menurut data IBM.

Berikut beberapa hal yang perlu diketahui tentang pemanfaatan teknologi AI di bidang kesehatan.

Pemanfaatan teknologi AI

Teknologi AI dapat memproses informasi lebih cepat dibanding manusia, termasuk catatan medis dan data genetik, sehingga membantu meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam diagnosis dan perawatan

 Adapun beberapa manfaat teknologi AI dalam layanan kesehatan, sebagai berikut:

  1. Alur Kerja Administratif: Teknologi AI membantu otomatisasi tugas administratif, memungkinkan staf medis fokus pada pasien. Contohnya, AI generatif mendukung dokter dalam membuat dan merangkum catatan medis dengan cepat. 
  2. Asisten Perawat Virtual: Chatbot berbasis AI menyediakan jawaban instan bagi pasien, mengurangi beban kerja staf klinis dan meningkatkan akses ke layanan kesehatan. 
  3. Pengurangan Kesalahan Dosis: Teknologi AI bisa memantau penggunaan obat untuk mengurangi kesalahan, seperti kesalahan dosis insulin.
  4. Operasi Minim Invasif: Robot berkemampuan AI dapat membantu dalam operasi kompleks, mengurangi risiko infeksi dan mempercepat pemulihan pasien.
  5. Pencegahan Penipuan: Berkenaan dengan asuransi kesehatan, teknologi AI dapat mendeteksi pola penipuan dalam klaim asuransi untuk menekan biaya layanan kesehatan.

Peningkatan pengalaman pengguna

Selain beberapa manfaat tersebut,  penggunaan teknologi AI di bidang kesehatan juga akan meningkatkan pengalaman pengguna. Teknologi AI berperan penting dalam meningkatkan komunikasi antara pasien dan penyedia layanan.

Teknologi seperti Natural Language Processing (NLP) dan analisis prediktif membantu dokter memberikan penjelasan perawatan yang lebih jelas dan terarah.

Selain itu, penggunaan AI dalam diagnosis juga terbukti efektif, seperti dalam deteksi kanker kulit dan kardiomegali, dengan hasil yang lebih akurat dibanding pemeriksaan tradisional.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.