TECH

7 Tips Keamanan M-Banking Terbaru, Jaga Transaksi Tetap Aman!

Pastikan keamanan transaksi tetap terjaga

7 Tips Keamanan M-Banking Terbaru, Jaga Transaksi Tetap Aman!ilustrasi mobile banking (unsplash.com/tech daily)
17 July 2024

Di era yang serba digital ini, manusia dibantu dengan berbagai kemudahan dalam melakukan berbagai macam aktivitas. Salah satunya dalam melakukan transaksi keuangan secara online.

Mobile Banking atau m-banking merupakan salah satu layanan keuangan yang membantu nasabah untuk bertransaksi secara daring. Anda tidak perlu pergi ke luar untuk bisa transfer dana kembali.

Di balik kemudahan yang ditawarkan, ada banyak oknum tidak bertanggung jawab yang memanfaatkan layanan tersebut untuk berbuat kejahatan.

Agar transaksi yang Anda lakukan tetap aman, berikut beberapa tips keamanan m-banking yang bisa dicoba.

1. Menjaga privasi data

Tips keamanan m-banking yang pertama, yaitu menjaga privasi data yang dipakai pada aplikasi terkait. Data yang perlu dijaga meliputi sandi, nama lengkap, NIK, tanggal lahir, hingga nomor PIN.

Pastikan Anda sudah menyimpan informasi terkait data diri dengan aman dan tidak diketahui orang asing.

Selain itu, penting untuk menjaga kerahasiaan privasi sandi yang dipakai hanya harus unik dan tidak mudah untuk diketahui.

Kode OTP juga disarankan untuk tidak Anda bagikan kepada orang lain secara sembarangan karena dipakai untuk memverifikasi identitas. 

Mengingat pentingnya data tersebut, Anda wajib menjaga kerahasiaannya. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari kebocoran data dan bisa disalahgunakan oleh oknum tertentu.

2. Perbarui password secara berkala

Untuk meningkatkan keamanan akun, Anda bisa memperbarui password untuk mengakses mobile banking secara berkala. Tujuannya agar terhindar dari peretasan yang bisa mengakibatkan kebocoran data.

Anda bisa melakukan penggantian password selama beberapa bulan sekali. Misalnya, tiga bulan sekali atau enam bulan sekali. Hal tersebut bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan.

Dalam membuat sandi, pastikan password tersebut mudah untuk Anda ingat sendiri. Selain itu, Anda bisa mencatatnya sehingga tidak terjadi kelupaan password yang merepotkan.

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.