TECH

Pengguna Windows Harap Ingat, Microsoft Bakal Setop Internet Explorer

Rencana tersebut pertama kali diumumkan pada Agustus 2020.

Pengguna Windows Harap Ingat, Microsoft Bakal Setop Internet ExplorerInternet Explorer. Shutterstock/monticello
22 March 2022

Jakarta, FORTUNE – Microsoft akan menutup layanan peramban Internet Explorer pada Juni tahun ini. Rencana tersebut pertama kali diumumkan pada Agustus 2020.

"Aplikasi desktop Internet Explorer 11 (IE11) akan dihentikan pada 15 Juni 2022, untuk versi Windows 10 tertentu,” demikian pernyataan Microsoft seperti dikutip dari Tech Radar, Selasa (22/3).

Sejumlah layanan eksternal seperti Google Search, Dokumen (Docs), Spreadsheet, Slide, juga telah menarik dukungan untuk Internet Explorer.  

Laman Game Rant memberitakan bahwa Internet Explorer merupakan salah satu layanan peramban pertama sejak awal kemunculan era WWW (world-wide-web). Browser tersebut mencatatkan debut 27 tahun lalu bersamaan dengan peluncuran Windows 95.

Seiring waktu, Internet Explorer mengalami persaingan kuat dengan penjelajah web lain seperti Google Chrome dan Firefox. Studi tentang penggunaan internet dalam beberapa tahun terakhir telah menunjukkan penurunan tajam dalam penggunaan Internet Explorer. 

Data dari StatCounter Global Stats per Februari 2022 mengungkapkan Google Chrome berhasil menguasai pangsa pasar penjelah web hingga 62,78 persen, diikuti Safari (19,3 persen), Firefox (4,2 persen), Edge (4,05 persen), Samsung Internet (2,77 persen), dan Opera (2,26 persen).

Microsoft Edge

Microsoft Edge. Shutterstock/monticello
Microsoft Edge. Shutterstock/monticello

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.