TECH

15 Cara Mengatasi Laptop Lemot dengan Mudah dan Praktis

Ikuti tips dan triknya berikut ini

15 Cara Mengatasi Laptop Lemot dengan Mudah dan Praktisilustrasi menggunakan laptop (unslplash.com/Avel Chuklanov)
20 May 2024

Cara Mengatasi Laptop Lemot bukan perkara yang sulit untuk dilakukan oleh siapa pun. Anda dapat melakukannya sendiri.

Dengan tips dan trik yang ada di artikel ini, Anda bisa menghemat biaya karena tidak perlu membawa laptop ke jasa service.

Untuk mengetahui cara-caranya, simak artikel ini. Namun, sebelum itu, mari bahas terlebih dulu apa saja penyebab laptop lemot.

15 cara mengatasi laptop lemot dengan mudah

cara mengataasi laptop lemot dalam lima langkah mudah
ilustrasi mengatasi laptop lemot (unsplash.com/Christopher Gower)

Cara mengatasi laptop lemot bisa Anda lakukan sendiri terlebih dahulu. Di bawah ini adalah beberapa metode yang bisa digunakan:

1. Menghapus temporary files atau temp files

Menghapus temp files bisa Anda lakukan dengan Windows Disk Cleanup. Selain menghapus temp files, utilitas ini bisa digunakan juga untuk menghapus file tidak terpakai.

Anda bisa membuka menu Start dan masukkan %temp%. Langkah selanjutnya dalah menghapus semua file di dalam folder ini dan lewatkan yang tidak bisa dihapus.

2. Matikan fungsi TSR dan startup program

Gunakan Task Manager untuk melihat program apa yang berjalan di background dan seberapa banyak memori serta CPU yang digunakan.

Setelah Anda buka Task Manager, klik Processes dan pilih program yang ingin di-disable dengan mengklik tombol End Task.

3. Bersihkan HDD

Membersihkan di sini artinya meningkatkan kapasitas dari HDD. Caranya, Anda bisa meng-uninstall program yang tidak terpakai.

Selain itu, bisa menggunakan Disk Cleanup dan menghapus file yang ingin Anda hapus.

4. Cari permasalahan pada hard drive

Jika cara-cara di atas masih belum bisa membuat laptop Anda menjadi lebih cepat, cobalah untuk mencari permasalahannya pada HDD.

Caranya, cari Launchpad, buka folder Other, dan klik Disk Utility. Gunakan First Aid untuk mencari permasalahan di HDD.

5. Scan virus

Komputer yang terserang virus bisa jadi lambat, maka penting bagi Anda untuk menjalankan scan virus di laptop.

Jika tidak memiliki virus scanner, Anda bisa menggunakan Housecall dari Trend Micro secara gratis untuk memindai dan menghapus virus.

6. Memindai malware 

Malware dan spyware adalah permasalahan yang kerap kali terjadi dan menimbulkan masalah ke laptop Anda.

Jika terserang malware atau spyware, kinerja laptop bisa menurun. Gunakan Malwarebytes untuk menuntaskan masalah ini.

7. Perbarui sistem operasi

Seperti yang dijelaskan di awal, tidak meng-update OS laptop bisa membuat kinerjanya menurun.

Cara mengatasi laptop lemot dengan cara ini cukup mudah. Anda hanya perlu membuka Windows Update dan menjalankan update-nya.

8. Disable plugin yang tidak digunakan browser

Sekilas sudah dijelaskan bahwa kinerja browser bisa memberatkan laptop. Untuk membuatnya lebih ringan dan mempercepat loading laptop, Anda bisa men-disable plugin browser.

9. Mematikan laptop sejenak

Laptop overheating juga bisa memengaruhi performanya. Untuk mengatasi hal ini, Anda dapat mematikan laptop sejenak dan menggunakan kipas khusus laptop. 

10. Upgrade memori dan HDD

Memori yang terbatas membuat laptop menjadi lambat, langkah ini bisa menjadi cara mengatasi laptop lemot yang terakhir jika cara-cara di atas tidak membantu sama sekali.

Jika ternyata permasalahannya ada kerusakan HDD, Anda bisa membawanya ke jasa service laptop dan mengganti komponen yang harus diganti.

11. Menghapus program yang tidak digunakan lagi

Cara mengatasi laptop lemot lainnya adalah dengan menghapus program yang tidak digunakan lagi. Hal ini karena aplikasi tersebut bisa membebani perangkat Anda. Dengan menghapusnya, laptop akan lebih lancar dibanding sebelumnya.

12. Pasang antivirus yang ringan

Jika Anda ingin membuat performa laptop lebih cepat, maka pasanglah antivirus yang ringan dan tidak memakan resources yang banyak. Anda bisa menggunakan antivirus bernama Norton dan BitDefender.

13. Mengubah ke high performances

Bagi pengguna Windows 10, terdapat sebuah fitur pengaturan daya laptop yang bisa meng-upgrade kinerja perangkat Anda. Caranya sangat mudah, yakni sebagai berikut:

  • Pergi ke bagian taskbar dan klik kanan di bagian baterai
  • Ubah pengaturan daya ke high performance
  • Secara otomatis laptop Anda akan bekerja lebih ekstra dibanding sebelumnya.

14. Menggunakan program dengan fitur lite

Cara lain yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan program yang memiliki fitur lite. Langkah ini bisa dipraktikkan bagi laptop yang memiliki hardware lawas dan mudah sekali lemot.

15. Mengganti pasta processor

Pasta processor berguna untuk menghantar panas ke kipas dan heatsink yang ada pada laptop. Seiring berjalannya waktu, pasta bisa mengering sehingga membuat laptop tidak mampu menghantarkan panas dengan baik.

Ada baiknya bagi Anda untuk mengganti pasta processor dengan rutin, minimal sekali dalam setahun. 

Itulah beberapa cara mengatasi laptop lemot. Semoga bermanfaat

Penyebab laptop lemot

Tiba-tiba laptop Anda melambat dan tidak tahu apa sebabnya? Ternyata memang ada banyak faktor atau kemungkinan mengapa laptop Anda menjadi lambat kinerjanya.

Di bawah ini adalah penjelasan mengenai apa saja yang menyebabkan laptop Anda menjadi lemot:

  • Memori penyimpanan penuh
  • Hard Disk (HDD) sudah terlalu lama dipakai
  • Banyaknya program yang otomatis dimulai saat laptop dinyalakan (startup program)
  • RAM terlalu kecil kapasitasnya
  • Tidak meng-update sistem operasi (OS)
  • Terinfeksi virus atau malware
  • Kerja browser terlalu berat
  • Banyaknya temporary program di laptop
  • Kapasitas HDD banyak yang terpakai
  • Menggunakan visual effect atau fitur visual yang berlebihan.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.