TECH

Menghitung Efek Ketenaran Squid Game terhadap Bisnis Netflix

Apakah bisa memboyong jutaan pelanggan baru?

Menghitung Efek Ketenaran Squid Game terhadap Bisnis NetflixEfek Squid Game terhadap Netflix. (Pixabay/Tumisu)
19 October 2021

Jakarta, FORTUNE - Squid Game sukses menjadi serial Netflix terpopuler dengan lebih dari 111 juta penonton secara global hanya dalam 28 hari. Lantas, apakah ledakan minat terhadap serial itu juga memboyong jutaan pelanggan baru bagi Netflix?

Sebagai informasi, platform streaming film dan serial itu hanya mendapat 5,5 juta pelanggan baru pada paruh pertama 2021, menurut data BuyShares. Yang perlu disoroti, itu merupakan pertumbuhan terendahnya sejak 2013.

Pada Selasa (19/10), Netflix akan melaporkan pendapatan dan kondisi keuangan Q3 2021; di mana Squid Game diharap dapat menjadi game changer bagi pertumbuhan pelanggan platform tersebut. Namun, mengingat serial itu meluncur di akhir September, dampaknya mungkin tak akan sebesar di Q4 mendatang.

1. Nilai Squid Game terhadap Bisnis Netflix

Mengutip bocoran data dari Bloomberg, Netflix menghitung nilai dampak Squid Game mendekati US$900 juta sejauh ini; memberi secercah harapan bagi investor terkait pertumbuhan pelanggan platform tersebut. Namun, Netflix tidak merinci rumus perhitungannya.

Berdasar laporan Fortune, Netflix enggan mengomentari kebocoran informasi itu.

2. Strategi Globalisasi Konten Netflix

Pendiri Amazon sekaligus salah satu orang terkaya dunia, Jeff Bezos memuji Netflix atas keberhasilan strategi globalisasi kontennya. Bukti kesuksesan itu adalah penayangan serial produksi di luar Amerika Serikat (AS) yang naik 71 persen sejak 2019.

“Dengan 97 persen pelanggan (Netflix) AS menonton setidaknya satu judul serial/film nirbahasa Inggris dalam setahun terakhir,” kata Global TV Chief Netflix, Bela Bajaria, dikutip dari Fortune.

Lewat pendanaan produksi konten lokal di 40 negara, Netflix menyatukan berbagai negara melalui konten digital—sesuatu yang belum pernah dilakukan oleh jaringan televisi.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.